Foto : Instagram/si.rano

IntipSeleb –  Lonjakan COVID-19 selama beberapa tahun ini memang sangat membutuhkan banyak tenaga Nakes. Apalagi, beberapa dari Nekes pun sempat menjadi korban dan meninggal dunia akibat COVID-19. 

Beberapa kalangan artis, memberikan rasa simpati kepada Nakes karena telah menjadi garda terdepan dalam menangani korban COVID-19. Salah satu di antara mereka adalah Rano Karno. Melalui akun Instagram-nya, Rano Karno telah membagikan ratusan paket makanan untuk dikirim ke rumah sakit. Yuk, cek informasi di bawah ini!

Rano Karno Donasikan 400 Paket Makanan

Melalui akun Instagram-nya, Rano Karno membagikan momen saat ia dan timnya menyiapkan 400 paket makanan untuk diberikan ke rumah sakit. 400 paket makanan itu khusus untuk para Nakes yang telah berjuang membantu korban COVID-19. 

"Hari ini hari pertama warung Si Doel mendonasikan makanan bagi para nakes yang bekerja di rumah sakit. 400 makan siang sudah siap untuk berangkat. Sementara yang lain lain masih membungkuskan," kata Rano Karno melalui video singkat yang diunggah di akun Instagram-nya. 

Dengan donasi 400 paket makanan itu, Rano Karno berharap supaya para Nakes tetap semangat menjadi garda terdepan dalam menolong korban COVID-19. 

"Mudah-mudahan donasi ini membuat semangat para Nakes yang bekerja di medan tempur" ucapnya. 

Rano Karno Ajak Penggemarnya Ikut Berdonasi

 

Tidak hanya memberikan donasi kepada Nakes, Rano Karno juga mengajak setiap penggemarnya untuk ikut berdonasi kepada Nakes. 

"Mari kita berbuat sesuatu, kalaupun dalam jumlah kecill, tapi kita tetap do something" seru Rano Karno. 

Selain mengajak berdonasi, Rano Karno juga meminta penggemarnya untuk memtahui protokol kesehatan. 

"Jangan lupa cuci tangan, pakai masker, hindari kerumuman, dan tetap dirimah saja ya" lanjut Rano Karno. Melihat kebaikan itu, para penggemar pun memberikan respon berupa pujian.

“Alhamdulilah...semangat bang Dul...berbagi itu indah” tulis netizen.
“MasyaAllah, semoga berkah, Pakde Doel” ucap netizen.
“Smg Allah SWT membalas kebaikan bang rano sklrg ,aamiin yra” imbuh netizen.
“Berkah berkah berkah” seru netizen lainnya.

Topik Terkait