IntipSeleb – Sultan Haji Sir Hassanal Bolkiah Mu'izzaddin Waddaulah adalah Sultan ke-29 dan Yang Di-Pertuan Brunei Darussalam serta Perdana Menteri pertama Brunei Darussalam.
Wajah serta potret para anggota bangsawan selalu saja menarik untuk diulas, termasuk anak-anak dari Sultan Brunei. Sultan Hassanal Bolkiah diketahui telah menikah sebanyak 3 kali.
Istri pertama Sultan Hassanal Bolkiah yaitu Raja Istri Hajah Salehah. Istri yang kedua adalah Hajah Mariam, dan istri yang ketiga adalah Azrinaz Mazhar Hakim. Namun sayangnya, pernikahan Sulten Brunei dengan istri kedua dan ketiganya harus kandas.
Kendati demikian, dari hasil pernikahannya itu, kini ia memillki 12 orang anak.Lantas, siapa sajakah anak-anak dari Sultan Brunei? Simak potret-potret pangeran dan putri Brunei yang menawan berikut ini.
1. Putri Rashidah Sa'adatul Bolkiah
Putri Rashidah Sa'adatul Bolkiah merupakan putri dan menjadi anak pertama dari Sultan Haji Hassanal Bolkiah Mu’izzaddin Waddaulah. Ia lahir pada tanggal 26 Juli 1969.
2. Putri Muta-Wakkilah Hayatul Bolkiah
Putri Muta-Wakkilah Hayatul Bolkiah lahir pada tanggal 12 Oktober 1971 sebagai putri kedua Sultan Brunei.
3. Pangeran Al-Muhtadee Billah bin Hassanal Bolkiah
Pangeran Billah lulus dari Magdalen College di Universitas Oxford pada 1997 dengan gelar dalam studi Islam. Ia lahir pada tanggal 17 Februari 1974.
4. Putri Majeedah Nuurul Bolkiah
Putri Majeedah mendapat gelar BA untuk bidang Administrasi dan Kebijakan Publik dari Universitas Brunei Darussalam. Ia lahir pada 16 Maret 1976.
5. Putri Hafizah Sururul Bolkiah
Putri Hafizah Sururul Bolkiah lahir pada tanggal 12 Maret 1980.
6. Pangeran Abdul Azim
Pangeran Abdul Azim lahir di Bandar Sri Begawan 29 Juli 1982, namun pada tanggal 24 Oktober 2020, Pangeran Abdul Azim telah wafat.
7. Pangeran Abdul Malik
Pangeran Abdul Malik lahir pada tanggal 30 Juni 1983. Ia telah resmi meminang Raabi'atul 'Adawiyyah pada tahun 2015 silam.
8. Putri Azemah Ni'matul Bolkiah
Putri Azemah Ni'matul Bolkiah merupakan Putri Sultan Brunei sekaligus Atlet Polo. Ia adalah anak sulung dari Sultan Brunei Hassanal Bolkiah dengan Hajah Marriam.
9. Putri Fadzillah
Putri Fadzillah lahir pada tanggal 23 Agustus 1985. Diketahui Putri Fadzillah telah menyelesaikan pendidikannya di Kingston University London.
10. Pangeran Abdul Mateen
Pangeran Abdul Mateen lahir pada tanggal 10 Agustus 1991. Pangeran Abdul Mateen adalah pangeran Brunei yang memiliki akun Instagram dan kerap kali membagikan aktivitasnya di media sosial.
11. Pangeran Abdul Wakeel
Pangeran Abdul Wakeel lahir pada tanggal 1 Juni 2006. Pangeran Abdul Aweel adalah anak Sultan Hassanal Bolkiah dari mantan istri ketiganya yang bernama Azrinaz Mazhar Hakim.
12. Putri Ameerah Wardatul Bolkiah
Putri Ameerah Wardatul Bolkiah lahir pada tanggal 28 Januari 2008 di Bandar Seri Begawan. Ia merupakan putri bungsu dari Sultan Brunei. (bbi)