IntipSeleb – Rano Karno dan Maudy Koesnaedi kembali dipersatukan lewat sebuah film Pelangi Tanpa Warna. Keduanya mengaku terkejut karena akan kembali berperan namun bukan sebagai Doel dan Jaenab.
Rano Karno akan berperan sebagai Fedi. Sementara, Maudy Koesnaedi akan berperan sebagai Kirana dalam film ini. Seperti apa cerita keduanya saat mendapatkan tawaran main film bareng lagi? Berikut artikelnya.
Terkejut Kembali Dipersatukan
Rano Karno mengaku kaget karena setelah akhir 2020 lalu ia kembali dipersatukan dengan Maudy Koesnaedi lewat film Pelangi Tanpa Warna. Ia juga merasa bobot yang berat dari karakter Fedi yang diperankannya.
"Ini memang film kita setelah terakhir 2020. Waktu ditawarkan saya cukup terkejut karena cerita ini bobotnya berat, artinya saya menuntut karakternya. Saya sebagai suami jauh lebih ringan dari si Kirana. Disini bermain harus dengan emosi total karena ini gak mudah," ucap Rano Karno di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Kamis, 27 Januari 2022.
Rano Karno pun meyakinkan jika dengan aktingnya dengan Maudy Koesnaedi dalam film ini akan sangat jauh dari film Si Doel. Sebab, cerita dan latar belakang yang disajikan juga sangat berbeda.
"Sempet ngobrol dan Maudy juga sampai lihat film Prancis. Kalau saya kebetulan punya tetangga dokter syaraf, jadi nanya-nanya soal alzeimer. Ini lepas dari si Dul dan Jaenab, gak ada unsur betawi, secara ekonomi juga saya di sini menengah ke atas," ucapnya.
Maudy Koesnaedi pun mengungkapkan jika saat pertama kali mendapatkan tawaran dirinya langsung menghubungi Rano Karno. Sebab, dirinya mengaku tidak pernah berhenti membayangkan saat bermain dalam film selain sebagai Jaenab dan Doel.
"Waktu pertama kalau digabungin mau sama Bang Rano tuh gak yakin karena saya gak pernah punya bayangan main sama Bang Rano itu selain sebagai Jaenab dan Doel. Jadi penuh pertimbangan, yakin nih, yakin nih bisa lepas dari Jaenab dan Dul. Saya juga telepon ke Abang," katanya.
"Tapi saat syuting semua kekhawatiran tentang beraktingnya sih gak ada, jadi sebuah keuntungan kami jadi pemain bersama, kemistrinya udah ada tinggal memunculkan karakter kita masing-masing," sambungnya.
Maudy Koesnaedi pun merasa ada tantangan tersendiri saat bermain dalam film ini. Bahkan, ia sangat menantikan tayangnya film Pelangi Tanpa Warna ini di bioskop nanti.
"Tantangannya berusaha jadi Kirana, terus saya juga gak pernah dapat banyak info tentang alzeimer, bentuk alzeimer juga beda-beda kan. Sejujurnya saya pengen liat filmnya. Semoga disini kita jadi Rano Karno dan Maudy Koesnaedi yang berbeda," katanya.
Sinopsis Pelangi Tanpa Warna
Film Pelangi Tanpa Warna sendiri menceritakan tentang sosok Fedi (Rano Karno), yang rancangan indah dalam pernikahannya hancur karena sang istri mengidap alzheimer.
Dari hari ke hari, Kirana (Maudy Koesnaedi) terus melupakan semua hal sederhana hingga paling penting dalam hidupnya. Situasi berubah menjadi penuh emosi hingga membuat ketenangan di rumah seolah menghilang, lalu berganti dengan kesedihan yang tak berkesudahan.
Fedi terus diuji dengan kondisi Kirana yang semakin hari semakin menurun. Tugas rumah tangga yang awalnya dipegang sang istri, kini dibebankan penuh padanya. Mampukah Fedi bertahan atau malah memilih menyerah?
Film Pelangi Tanpa Warna yang diperankan oleh Rano Karno dan Maudy Koesnaedi tayang di seluruh bioskop Indonesia, pada tanggal 17 Februari 2022. (nes)