Ia langsung merasakan kedamaian dan penasaran dengan ajaran agama Islam. Usai dari tahilan itu pun, Rebecca akhirnya mantap memilih agama Islam sebagai keyakinannya.
“Dengar tahlilan, wow saya merasa tidak kosong lagi. Saya merasa ada yang di samping saya dan memberi kekuatan,” kata Rebecca Reijman.
Putuskan Masuk Islam
Rebecca Reijman pun kemudian mengatakan dengan mantap akan memutuskan pindah dan memeluk agama Islam. Ia mengucap dua kalimat syahadat dan mengatakan keputusannya itu membuat hati dan kehidupannya menjadi tenang.
Ia pun kemudian memperdalam Islam sebagai landasan dasar keimanannya. Dengan bangga, Rebecca Reijman mengatakan bahwa kini ia sudah merupakan seorang muslim.
“Mualaf–Saya Muslim. Aku Indonesia What about you?" tanya Rebecca Reijman.
”Saya masuk Islam benar-benar dari hati. Saya jadi lebih khusyuk islamnya,” sambungnya.