IntipSeleb – Sinetron ANTV Cinta di Dalam Perjodohan kini telah memasuki episode ke 50 dan akan tayang pada Senin, 3 Januari 2022. Semakin seru, kisah sinetron ini ditunggu-tunggu oleh para pemirsa setianya.
Kisah para tokoh di dalamnya pun semakin menegangkan. Mau tahu seberapa menegangkan alur cerita Cinta di Dalam Perjodohan? Yuk langsung aja simak sinopsisnya di bawah ini ya, check it out!
Nayla Mulai Ditemukan
Dalam episode kali ini diawali dengan kisah Wilona yang menumpahkan amarahnya kepada Azka. Hal tersebut lantaran Azka tak ingin memberi tahu keberadaan Gio pada Wilona. Tak kuat menahan amarahnya, Wilona pun menampar Azka. Tamara yang melihat hal tersebut pergi.
Saat pergi, Tamara dan Hendra kaget melihat keberadaan Devan di depan matanya. Pasalnya, Tamara dan Hendra baru memperdebatkan soal Adrianto. Namun untungnya, Devan justru mempermasalahkan hal lain. Di mana Devan justru mempersoalkan soal hubungan Hendra dan Tamara yang ternyata dekat.
Namun, Hendra dan Tamara menutupi hal sebenarnya dari Devan. Devan yang peka akan hal sesuatu pun menyatakan bahwa dirinya akan mengetahui hal yang sebenarnya terjadi.
Di satu sisi, Edwin akhirnya menemukan Nayla. Nayla pun panik setengah mati. Edwin yang menemukannya pun marah dan meminta hapenya untuk dikembalikan. Dia bahkan mengasari Nayla, tapi Nayla tak tinggal diam dan melawan.
Azka menelpon Gio dan marah karena Gio tidak menjaga Nayla. Tapi Gio balik marah dan bilang jia seharusnya Azka yang menjaga Nayla, karena Nayla memiliki perasaan pada Azka. Azka pun menjadi bete. Gio yang mengetahui Nayla di rumah Hendra, langsung menjemputnys. Nayla berhasil kabur dan masuk mobil Gio.
Melihat kesungguhan Nayla, Gio berjanji akan membantu Nayla. Bahkan Gio mengungkapkan kesungguhannya untuk meraih hati Nayla. Edwin yang ingin mengejar justru dihadang Azka. Keduanya bertengkar. Tapi Edwin berhasil kabur. Azka mengejar kembali.
Edwin yang marah berhasil menyalip mobil Gio dan berhenti tepat di depannya. Gio panik, hingga akhirnya terjadi kecelakaan parah. Nayla dan Gio terluka parah. Edwin geram dan bilang ini semua gara gara Nayla yang mengambil hape milik Edwin.
Azka Panik
Azka marah sekali saat melihat Gio dan Nayla kecelakaan. Azka kaget dengan pesan suara milik Hendra untuk Edwin yang menyuruh Edwin menghabiskan orang yang bawa foto Adrianto. Tapi Edwin malah kabur dan melapor ke Hendra. Hendra kaget dan marah sekali saat tahu Nayla kecelakaan. Nayla adalah aset berharga.
Devan yang curhat sama Wilona, kaget saat tahu ternyata Hendra dan Tamara memang pacaran. Hendra marah karena Tamara gagal menjaga anak anaknya. Tamara pun merasakan kesedihan hingga Hendra mengatakan jikaGio nyaris membuat mereka berdua masuk penjara. Kemudian wilona pun muncul dan curiga dengan apa yang terjadi saat itu. (bbi)