Foto : Instagram/Dilan1990

IntipSeleb – Setelah sukses dengan 3 filmnya yaitu Dilan 1990, Dilan 1991, dan Milea: Suara dari Dilan. Sutradara Fajar Bustomi menyampaikan kabar jika film tersebut akan dibuat sebuah series. Namun, untuk seriesnya ini tidak akan menggunakan pemain sebelumnya dalam film.

Dilan Series mulai mencari pemain utama dan pemain pembantu melalui open casting yang dimulai pada tanggal 1 sampai dengan tanggal 31 Januari 2022. Seperti apa proses open casting yang sudah dilakukan sejak 1 Januari lalu itu? Berikut artikelnya.

Cari Pemain Baru

Foto : Instagram

Tahun 2022 menjadi awal yang sibuk untuk Fajar Bustomi. Ia akan mencari pemain utama dan pemain pembantu untuk Dilan Series. Proses akan dimulai pada 1 Januari dan berakhir pada 31 Januari 2022.

Fajar Bustomi mengaku merasa senang, bisa mendapatkan kesempatan untuk membuat Dilan Series. Sebab, akan ada kisah baru dari cerita cinta dari Dilan dan Milea.

"Senang, karena melalui Dilan Series, saya bisa memvisualkan lebih banyak lagi kisah yang ada di novel Dilan 1990," ujar Fajar kepada awak media belum lama ini.

Untuk pemilihan pemain, Fajar Bustomi mengungkapkan, dirinya akan melakukan casting terbuka. Usia dibatasi tidak lebih dari 24 tahun untuk pria dan wanita.

"Untuk pemilihan pemain, dibuat casting terbuka dan siapa saja boleh ikutan. Untuk satu kriterianya, adalah pria dan wanita berusia 15 sampai 24 tahun," jelasnya.

Fajar Bustomi pun mengungkapkan, kalau cerita Dilan Series merupakan pengembangan dari film Dilan. Sehingga akan ada cerita baru yang tidak terekam dalam filmnya.

"Dilan Series menggembangkan dari apa yang ada di novel Dilan 1990. Setiap adegan yang belum ada di film tapi ada di novel akan di visualkan, dengan treatment seperti film bisokop," ungkapnya.

Syarat dan Ketentuan

Foto : Instagram/ @falconpictures_

Untuk bisa mengikuti casting dari Dilan Series, ada beberapa syarat dan ketentuannya. Diantaranya seperti yang sudah disampaikan oleh Fajar Bustomi yaitu usia 15-24 tahun untuk pria dan wanita.

Kalian yang memenuhi syarat itu harus memposting video akting kalian dari adegan dalam film Dilan. Tidak ada batasan adegan mana yang harus dibuat. Kalian bebas memilih adegan yang disukai.

Video yang dibuat itu berdurasi 30 detik. Sebelum memposting kalian harus follow terlebih dahulu semua media sosial dari Falcon Pictures. Lalu mention mereka dipostingan akting kalian itu dan jangan lupa sertakan #DILANSERIES. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut cek di media sosial dari Falcon Pictures.

Topik Terkait