Foto : Instagram/@edlnlaura

IntipSeleb – Sidang kasus kecelakaan lalu lintas dengan terdakwa Gaga Muhammad kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Timur. Dalam sidang, ibunda Gaga, Janariah menjadi saksi yang meringankan. 

Dalam keterangan di sidang, Janariah menyampaikan jika saat terjadinya kecelakaan Laura Anna tidak menggunakan seat belt. Apa alasan Laura Anna tidak menggunakan seat belt? Berikut keterangan dari Janariah. 

Kelelahan Karena Kegiatan yang Padat

Foto : instagram/edlnlaura

Ibunda Gaga Muhammad menjadi saksi dalam sidang kasus kecelakaan lalu lintas sang anak. Karena masih ada ikatan darah, Janariah tidak diambil sumpah oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Timur. 

Namun, Janariah tetap dipersilahkan untuk menyampaikan keterangan terkait kasus tersebut. Ia menyampaikan jika sebelum kejadian itu Gaga Muhammad dan Laura Anna tampak kelelahan usai berkegiatan. 

“Alasannya kecapekan karena dari Sabtu itu mereka ada kegiatan lalu ke club,” ungkap Janariah dalam sidang, Selasa, 28 Desember 2021.

Bahkan, Janariah menyampaikan jika pada saat itu Laura Anna sempat minum di sebuah klub malam. Karena hal itu, Laura Anna yang kelelahan sampai tidak menggunakan seat belt. 

“Ya, Laura minum. Justru dia naik di mobil dia langsung tidur jadi gak pasang safety belt,” katanya. 

Lihat Langsung Kondisi Mobil. 

Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Usai persidangan, Janariah kembali menyampaikan perkataan terkait seat belt yang tidak digunakan oleh Laura Anna. Ia mengaku melihat sendiri jika dalam mobil mantan kekasih putranya itu tidak menggunakan seat belt. 

“Lihat langsung di mobilnya, lihat di rest area. Seat belt yang penumpang tetap terpasang. Kalau yang bawa mobil terlepas. dia (Laura) menggunakan hanya dicantolin saja,” ucapnya.

Sebagai informasi, semua bermula ketika Gaga dan Laura mengalami kecelakaan pada 8 Desember 2019 lalu. Akibat kejadian itu, Laura Anna mengalami cedera saraf tulang belakang yang membuatnya tidak bisa bergerak selama setahun terakhir. 

Sementara Gaga hanya mengalami luka ringan. Laura Anna pun menegaskan kecelakaan itu disebabkan karena Gaga Muhammad menyetir mobil dalam keadaan mabuk. Belum ada tanggung jawab langsung dari sang mantan kekasih untuk itu ia mencari keadilan hingga ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur. 

Meski kini Laura Anna sudah berpulang sidang Gaga Muhammad tetap berjalan seperti biasa. Kini, sidang tersebut telah memasuki agenda pemanggilan saksi dari Jaksa Penuntut Umum dan berlanjut saksi meringankan dari pihak Gaga Muhammad. (nes)

Topik Terkait