IntipSeleb – Pinkan Mambo memutuskan pindah agama dari Islam ke Kristen. Saat pindah agama, Pinkan mendapat pertentangan dari sang ibunda hingga berselisih cukup sengit.
Setelah putuskan pindah agama ke Kristen, Pinkan Mambo lebih religius dan fokus kepada pelayanan Tuhan. Lantas, apa saja fakta Pinkan Mambo pindah agama? Yuk simak artikelnya di bawah ini!
Pindah Agama ke Kristen
Pada tahun 2010, Pinkan Mambo dikabarkan pindah agama dari Islam ke Kristen. Kabar ini langsung buat heboh karena Pinkan sedang dalam puncak kariernya. Apalagi, Pinkan disebut murtad dari Islam karena ajakan kekasihnya, Stevie.
Pertentangan Keras dari Sang Ibunda
Keputusan Pinkan Mambo pindah agama ke Kristen mendapatkan pertentangan dari sang ibunda, Detje. Ia tidak terima Pinkan keluar dari Islam. Parahnya, pelantun lagu Kekasih Yang Tak Dianggap Itu diusir dari rumah.
Amarah Detje belum juga reda terhadap keputusan Pinkan Mambo. Ia bahkan berkonsultasi kepada pemuka agama Islam agar Pinkan kembali ke keyakinan semula.
"Saya konsultasi ke kyai, pak haji karena semua sudah saya penuhi dan di situ saya menangis, dan apa yang harus saya kerjakan dan saya serahkan sama Allah,” ucap Deetje dalam sebuah kesempatan kala itu.
"Apa ini takdir saya? Di luar kemampuan hidup saya, saya hanya bisa pasrah dan tidak saya pungkiri saya masih kesal, Pinkan adalah anak saya,” lanjutnya.
Sempat Tolak Bahas Agama
Rupanya, Pinkan Mambo pernah menolak untuk membahas agama yang dianutnya. Ia menyatakan sebuah keyakinan adalah merupakan tanggung jawab seorang individu sehingga hal yang privasi.
"Aku rasa setiap orang punya proses sendiri-sendiri dan harus kita saling menghargai satu sama lain, dan harusnya kita enggak saling bilang ini salah, itu bener karena kita semua berdoa dan berdoa itu sama dimana-mana," kata Pinkan Mambo yang dikutip di video di kanal YouTube, Cumi Video yang diunggah 10 tahun lalu.
Fokus Pelayanan Usai Berniat Bunuh Diri
Setelah pindah agama, Pinkan Mambo memutuskan fokus pelayanan kepada Tuhan. Tak mudah, Pinkan mengaku sempat kesal, terbesit ingin bunuh diri, hingga ingin memangkas habis rambutnya. Hingga akhirnya, ia tersadar makna dari pelayanan Tuhan sebenarnya.
"Empat tahun itu aku terjun di dunia pelayanan. Aku cari Tuhan, aku cari kebenaran, aku cari untuk apa sih hidup ini. Aku sampai sebel, mau bunuh diri, sampe gunting rambut jadi botak. Aku belajar gimana cara pelayanan di rohaninya. Ternyata aku harus bekerja pakai otak," ungkap Pinkan Mambo di YouTube Melaney Ricardo, Kamis 10 September 2020. (jra)