IntipSeleb – Artis merupakan sebuah profesi yang banyak dicita-citakan oleh orang kebanyakan. Kehidupan mewah nan glamor membuat hidup artis terlihat sempurna. Namun sayangnya, menjadi artis tak selamanya bahagia dan bebas hukum.
Banyak artis di tanah air yang terjerat berbagai kasus sehingga harus mendekam di penjara. Bahkan harus mendekam dua kali akibat kesalahan yang masih diulangi. Kira-kira mau tahu siapa saja para artis tanah air tersebut? Penasaran? Yuk langsung aja kepoin bersama IntipSeleb.
Roy Marten
Aktor kenamaan Roy Marten harus mendekam di penjara selama dua kali akibat kasus narkoba yang menjeratnya. Pada Februari 2006, ayah kandung Gading Marten ini ditangkap atas kepemilikan 3 gram sabu-sabu. Karena kasus tersebut, Roy dipenjara selama sembilan bulan. Saat penangkapan kedua di tahun 2007, Roy Marten ketahuan memiliki 1,5 ons sabu-sabu, tiga alat penghisap (bong), korek api, alumunium foil, dan sedotan di sebuah hotel di Surabaya. Karena perbuatannya Roy Marteen divonis tiga tahun penjara.
Kriss Hatta
Kriss Hatta harus mendekam di penjara sebanyak dua kali dalam tahun yang sama. Pada tahun 2019, Kriss Hatta sempat terlibat kasus kasus pemalsuan dokumen pernikahan dengan Hilda Vitria. Meski majelis hakim tidak menilai dia bersalah dalam amar putusan, namun Kriss Hatta sudah sempat masuk bui gara-gara kasus tersebut. Kedua, Kriss Hatta kembali menjalani tahanan gara-gara kasus pemukulan dan penganiayaan terhadap Anthony Hillenaar.
Andhika Mahesa
Mahesa Andika Setiawan atau akrab disapa Andika Kangen Band, melekat pada perilaku kontroversial. Ia bahkan diketahui sempat bolak-balik masuk dan keluar penjara, sepanjang perjalanannya menjadi seorang publik figur, lantaran dirinya sempat terjerat beberapa kasus hukum. Dirinya pun kini dikenal sebagai babang tampan.
Revaldo
Selanjutnya artis yang pernah mendekam dipenjara dua kali jatuh pada bintang serial AADC, Revaldo. Pada tahun 2006 silam, Revaldo dijatuhi hukuman dua tahun penjara dan denda Rp1 juta akibat terbukti memiliki sabu seberat 1 gram, satu linting ganja, dan lima butir pil ekstasi. Selang 4 tahun kemudian, dirinya kembali tertangkap kedapatan memiliki sabu seberat 62 gram, dan satu paket ganja.
Jennifer Dunn
Jedun, sapaan akrab untuk dirinya semakin disorot semenjak kedekatan dengan suami orang kala itu, Faisal Haris. Sebelumnya, Jedun memang dikenal kontroversial karena dirinya dipenjara pada tahun 2005 karena narkoba dan kepergok berciuman dengan sang pengacara. Selanjutnya tahun 2009, dirinya kedapatan melakukan pesta narkoba kembali.