"Ini nggak boleh diikutin. Setiap orang metabolismenya beda-beda. Kebetulan metabolisme gua nggak apa-apa," katanya.
Seperti yang diketahui, grup lawak, Srimulat merupakan pelopor seni pertunjukan di Indonesia yang lahir dari kesenian tradisional, seperti Keroncong dan Ludruk. Awalnya, Srimulat memulai karir mereka di daerah. Namun, mereka bertransformasi menjadi mega bintang di Indonesia pada tahun 80-an dan 90-an, dengan puluhan juta penggemar yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
Sebagai grup komedi pertama yang berhasil tampil di televisi nasional, lelucon Srimulat ternyata dinilai masih relevan di kehidupan generasi muda. Banyak masyarakat masa kini yang masih menggunakan lelucon dari Srimulat.
Untuk itu, Film Srimulat: Hil Yang Mustahal hadir dengan artis muda dan senior kenamaan seperti Bio One sebagai Gepeng, Elang El-Gibran sebagai Basuki, Dimas Anggara sebagai Timbul, Ibnu Jamil sebagai Tarzan, Rifnu Wikana sebagai Asmuni.
Lalu ada Erick Estrada sebagai Tessy, Zulfa Maharani sebagai Nunung, Morgan Oey sebagai Paul, Rukman Rosadi sebagai Teguh, Erica Carl sebagai Jujuk, Indah Permatasari sebagai Royani, Naimma Aljufri sebagai Ana, dan Rano Karno sebagai Babeh Makmur. (nes)