Foto : Instagram/haico.vdv

IntipSeleb – Rangga Azof dan Haico Van Der Veken bergabung di sinetron Buku Harian Seorang Istri. Bergabungnya Haico dan Rangga di BHSI membuat penggemar Haizofers menjerit.

Lantas, bagaimana tanggapan Rangga Azof dan Haico Van Der Veken? Simak artikel di bawah ini yuk!

Merasa Luar Biasa Atas Sambutan Hangat Penggemar

Foto : Instagram/haico.vdv

Rangga Azof dan Haico Van Der Veken kembali membintangi sinetron yang sama yakni Buku Harian Seorang Istri. Sebelumnya, keduanya beradu akting di sinetron Samudera Cinta.

Haizofers, sebutan penggemar Haico Van Der Veken dan Rangga Azof menyambut hangat hal ini. Mereka bahkan mengirimkan mengirimkan karangan bunga ke lokasi syuting. Kekompakan Haizofers membuat Rangga Azof dan Haico merasa bangga dan bersyukur punya penggemar yang begitu kompak.

"Luar biasa banget sih. aku liat mereka kayak bersyukur banget, mereka kuat banget, mereka support dari awal sampe sekarang masih kenceng supportnya," kata Haico Van Der Veken salam jumpa pers virtual, belum lama ini.

Haico Van Der Veken tidak menyangka jika Haizofers tetap mendukungnya dan Rangga Azof di Buku Harian Seorang Istri.

 "Aku sih ngiranya meninggalkan sih enggak, tapi enggak sekencang sekarang sih supportnya, mikirnya bakal menurun dikit. Tapi sampai sekarang masih kuat banget," kata Haico.

Haizofers Suka Gelar Kegiatan Sosial

Foto : Instagram/Winstongomez

Sama seperti Haico Van Der Veken, Rangga Azof juga merasa bangga atas Haizofers. Ia pun merasa tersentuh dengan aksi menggalang dana sosial yang dilakukan penggemar.

"Kalo saya pribadi bangga sama mereka, merek orang-orang baik mau mengeluarkan sedikit uang untuk sesuatu hal yang mereka idolakan suatu hal untuk kebaikan. Mereka menggalang dana untuk A B C itu bangga banget sih," papar Rangga Azof.

Rangga Azof dan Haico Van Der Veken juga menyoroti aksi Haizofers yang suka membuat gerakan sosial. Mulai dari galang dana untuk masjid, pesantren, bahkan memungut sampah sembarangan dilakukan penggemar mereka.

"Yang aku suka, fans aku, kita berdua itu mereka kayak bikin sebuah gerakan untuk membantu orang-orang yang membutuhkan, itu banyak banget aku liat. Kayak Haizofers peduli, Haixofers peduli itu banyak banget. Aku suka banget, kayak penggalangan dana untuk masjid, pesantren, untuk orang orang yang membutuhkan. Mereka juga sempet bikin pungut sampah kayak gitu," kata Haico Van Der Veken

"Kita kasih support, video buta mereka, kita juga ikut share kan, dan segala macem. Pokoknya selama itu buat kebaikan pasti kita dukung. Kita seneng banget liat orang orang baik di luar sana. Jadi mengidolakan seseorang itu bukan cuma idolakan aja tapi di luar, insya allah kita dapet pahalanya," tutup Rangga Azof menambahkan Haico Van Der Veken mengenai penggemar mereka, Haizofers. (nes)

Topik Terkait