"Terus kebetulan kalau di Bali saya sibuk urus anak tiga terus tiba-tiba Sanjay dari MD nawarin eh ada cerita nih bagus, you look good, biasanya kan aku main film, sinetron terus ini pertama ikut web series dapet cerita yang bagus yaudah akhirnya memberanikan diri untuk syuting di Jakarta lagi," katanya.
Sempat Kikuk
Indah Kalalo mengaku tidak kesulitan untuk kembali berakting meski sudah lama berhenti. Namun, ia mengaku tidak biasa dengan waktu syuting yang sampai pagi.
"Begitu balik lagi aku emang hobi akting ya udah mendarah daging kayaknya jadi pas balik lagi oh iya ya begini cuman kayak yang kikuknya itu harus begadang lagi, pulang jam 2 pagi lagi, oh ini dia nih yang bikin capek, keinget lagi. Tapi untuk aktingnya segala macam karena kita ada acting coach lebih mudah lah untuk menjalani," katanya.
Indah Kalalo pun mengaku bukan takut dengan COVID-19. Tetapi ia justru khawatir tidak bisa bertemu anak dengan waktu yang lama. Sebab, sebelum itu memang penerbangan Jakarta-Bali memang cukup sulit.
"Pas syuting aku tuh bukan takut sama covidnya karena kebetulan aku udah kena. Aku takut nggak bisa pulang ketemu anak-anak aja. Karena kan kemarin sempet ppkm lah terus kebetulan suamiku baru habis kecelakaaan kan jadi agak deg-degannya itu kalau harus ninggalin suami dan anak-anak. Takut nggak bisa balik ke Bali aja, tapi pas giliran syuting sebetulnya prosedurnya aman banget dicek terus kesehatannya. Lebih takut ninggalin keluarganya," pungkasnya.