Foto : Instagram/@mamitoko

IntipSeleb – Desiree Tarigan telah melaporkan Hotma Sitompul ke Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan pencemaran nama baik. Tepat satu hari setelahnya, Desiree Tarigan kembali mengadukan kelakuan suaminya ke Komnas Perempuan. 

Desiree Tarigan yang ditemani oleh putranya, Bams eks Samsons dan kuasa hukumnya, Hotman Paris mendatangi Komnas Perempuan untuk mengadukan semua hal yang dirasakan Desiree selama berumah tangga. Apa yang diadukan oleh Desiree Tarigan? Berikut artikelnya. 

Sambangi Komnas Perempuan

Foto : Instagram/@mamitoko

Desiree Tarigan bersama dengan putranya Bams eks Samsons mendatangi Komnas Perempuan. Kedatangan keduanya ini kembali dijaga ketat oleh beberapa bodyguard sama seperti saat melaporkan Hotma Sitompul ke polisi. 

Desiree Tarigan mendatangi Komnas Perempuan untuk mengadukan permasalahan rumah tangganya dengan Hotma Sitompul yang belakangan sedang ramai diperbincangkan oleh masyarakat. Kuasa hukum Desiree Tarigan, Randy Ozora Siregar menyampaikan jika kedatangannya ini disambut dengan baik dan mendapatkan dukungan penuh dari Komnas Perempuan. 

"Intinya hari ini kita diterima dengan baik oleh komisioner di Komnas Perlindungan Perempuan dan kita disambut dan juga kita sudah menyampaikan apa yang menjadi pengaduan kita," ucap Randy di Komnas Perempuan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 8 April 2021.

"Dalam hal ini Komnas Perlindungan Perempuan sangat mendukung apapun tindakan-tindakan yang akan kita lakukan dalam memperjuangkan hak dari bu Desi. Pihak komnas perlindungan perempuan juga akan menyurati pihak-pihak atau lembaga terkait dalam melindungi hak-hak perempuan dari bu Desi," sambungnya. 

Menceritakan Semua Permasalahan

Foto : Instagram/@mamitoko

Randy Ozora menyampaikan saat bertemu dengan pihak Komnas Perempuan, Desiree Tarigan menceritakan semua hal yang dialaminya selama berumah tangga dengan Hotma Sitompul. 

"Disini kita menceritakan hal-hal yang dialami klien kita secara keseluruhan dari A sampai Z," ucap Randy

Sayangnya Randy tidak menjelaskan secara detail apa saja yang diadukan oleh kliennya itu ke Komnas Perempuan. Ia hanya memberikan satu kasus yang dilaporkan oleh Komnas Perempuan. 

"Contohnya kita mengadukan pada 7 Februari klien kita di usir dan hak-hak ibu Desiree juga dirampas. Kita mengajukan pada Komnas Perlindungan Perempuan dalam hal ini Komnas Perlindungan Perempuan memberikan dukungan sepenuhnya pada ibu Desiree dalam melakukan tindakan dalam mempertahankan haknya," ujarnya. 

Seperti yang diketahui, setelah membina rumah tangga selama 20 tahun orang tua Bams eks Samsons yakni Desiree Tarigan dan Hotma Sitompul kini tengah menghadapi permasalahan. Perseteruan itu dimulai ketika Desiree menganggap dirinya telah diusir.

Topik Terkait