Sudah Ambil Langkah Hukum
Tidak adanya itikad baik itu, membuat Rizky Febian akhirnya mengambil langkah tegas dengan melaporkan Teddy Pardiyana ke Polda Jawa Barat. Namun, pihaknya belum mau terbuka apa yang menjadi pokok laporan tersebut.
"Kita sudah ambil langkah hukum. Apakah berbentuk laporan secara perdata, nanti akan saya infokan. Yang jelas kita sudah lakukan upaya hukum," katanya.
Ferry menjelaskan jika pihak Rizky Febian sudah beberapa kali mengulur waktu menunggu agar Teddy Pardiyana segera mengembalikan aset.
"Sampai sekarang ada beberapa aset masih dicari katanya. Tanggal 1 sampai 7 Maret enggak ada kabar, sampai tanggal 14 Maret enggak ada kabar, sampai 20-an gak ada kita lakukan upaya hukum. Menurut saya tidak ada itikad baik," ujarnya.
Meski telah melaporkan tetapi, pihak Rizky Febian masih menunggu itikad baik dari pihak Teddy Pardiyana untuk mengembalikan aset dari Lina Jubaedah. "Ya kan kita maunya gitu. Maksudnya gini, kan katanya didalam surat dia ada aset yang masih ada dan tidak, ya kita minta coba," ujarnya.