Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Indra Bruggman menjadi orang yang paling banyak dicari wartawan setelah kabar Soraya Abdullah meninggal dunia beredar. Seperti diketahui sebelumnya, Indra dan Soraya pernah santer diisukan menikah.

Tapi Indra Bruggman seakan menghilang dan tidak memberikan komentar apapun. Sampai akhirnya, Indra membagikan postingan yang ditujukkan untuk para wartawan yang mencarinya. Bagaimana pernyataan Indra Bruggman? Berikut penjelasannya.

Baca juga: Umi Pipik Kenang Lambaian Terakhir Soraya Abdullah Sebelum Meninggal

Indra Bruggman Bagikan Doa Jenazah

Foto : Instagram

Soraya Abdullah yang sudah lama tidak terlihat di layar kaca mengejutkan publik dengan kabar kepergiannya. Soraya meninggal dunia karena COVID-19 komorbid asma pada Senin, 1 Februari 2021.

Setelah kabar meninggalnya Soraya Abdullah beredar, Indra Bruggman menjadi salah satu yang dicari. Ini berkaitan dengan kabar dirinya yang pernah menikah dengan Soraya pada tahun 2015.

Akan tetapi, Indra Bruggman seakan menghilang sampai akhirnya dia memposting doa yang memohon pengampunan dosa untuk orang yang sudah meninggal.

"Ya Allah, ampunilah dia, rahmatilah dia, sejahterakan dia, maafkanlah dia," begitu arti dari doa yang diunggah Indra Bruggman di Instagramnya, 1 Februari 2021.

Doa Indra Bruggman Untuk Soraya Abdullah

Foto : Instagram

Di unggahannya yang lain, Indra Bruggman pun menyampaikan permintaan maaf kepada wartawan yang mencarinya untuk meminta komentar soal meninggalnya Soraya Abdullah. Indra mengaku tidak bisa berkomentar banyak karena kini dirinya sedang sibuk mempersiapkan sesuatu, yang tidak diungkapkannya.

"Buat teman-teman wartawan saya mohon maaf tidak bisa merespons satu-satu permintaan statement atas 'kepergian' dari Soraya Abdullah dikarenakan saat ini saya sedang sibuk mempersiapkan sesuatu," kata Indra Bruggman di postingannya yang lain.

Walaupun tidak bisa memberikan keterangan jelas terkait kabar duka tersebut, Indra Bruggman tetap memanjatkan doa untuk artis yang disapa Aya itu. Pesinetron 39 tahun ini mengharapkan doa terbaik untuk Soraya Abdullah dan keluarga yang ditinggalkan.

"Sebagai orang yang pernah mengenalnya, saya hanya bisa mendoakan mudah-mudahan Allah menempatkan beliau di tempat yang terbaik dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran," tandas Indra Bruggman.

Terlepas dari tanggapan Indra Bruggman soal meninggalnya Soraya, Umi Pipik mengabarkan jenazah Soraya Abdullah dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, pagi ini, Selasa, 2 Februari 2021. Umi Pipik pun sempat memperlihatkan peti jenazah Soraya Abdullah yang dibungkus plastik.

Topik Terkait