Kata Fiersa, hal yang membuat keadaan semakin rumit karena kondisi Aqia yang tengah hamil besar. Karena dinyatakan positif COVID-19, membuatnya juga tidak bisa melakukan kontrol. Bahkan, Fiersa menyebutkan sudah ditolak tiga rumah sakit. Sebagai suami, tentu Fiersa sangat mengkhawatirkan sang jabang bayi.
“Yang bikin rumit adalah, Aqia sedang hamil. Kontrol kandungan terpaksa dibatalkan. Mau konsul ke RS perihal covid dan dampaknya terhadap janin (kami mencoba ke tiga RS), belum bisa menerima (kemungkinan karena full). Mau minum obat, enggak bisa sembarangan, karena ada dede bayi,” tulisnya.
Terakhir, Fiersa Besari mengingatkan kepada khalayak untuk lebih berhati-hati dan waspada dengan keadaan pandemi saat ini.
“Jadikan pelajaran, kita semua enggak ada yang kebal dari penyakit. Jaga diri dan keluarga. Terima kasih atas doa baik Kawan-kawan. Doa yang sama baiknya menyertaimu. Semoga yang sakit lekas pulih. Dan yang sehat tetap sehat,” tutupnya.
Sementara itu, Fiersa Besari baru saja merilis album terbarunya bertajuk 20:20 berselang tiga hari setelah istrinya yang tengah hamil, Aqia Nurfadla, dinyatakan positif COVID-19. Kini, Fiersa Besari dan sang istri masih jaga jarak dengan tinggal terpisah. Menyusul hal tersebut, Fiersa Besari membatalkan semua pekerjannya termasuk konser live-acoustic hingga mengisi acara podcast.
Baca Juga: Bintang Emon dan 4 Artis Ini Sentil Gugatan RCTI Soal Live Streaming