Tapi beruntungnya, Amy Qanita yang melakukan isolasi mandiri di kediamannya yang lain, pulih dengan cepat dan kini sudah berkumpul dengan keluarga besarnya lagi.
"Recovery cepet, mama Amy cepet. Gara-gara ke Bali. Tapi udah lama juga sih, udah tiga minggu lalu. Sekarang udah sembuh semua," ujar Raffi Ahmad yang dikutip IntipSeleb dari video di InsertLive, Sabtu, 19 Desember 2020.
"(Dirawat) kemaren di rumah Lebak Bulus, tapi udah sembuh semuanya Alhamdulillah," sambung ayah dari Rafathar Malik Ahmad itu.
Raffi Ahmad pun menyarankan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. "Makanya ke luar kota tetap protokol. Tapi ya kita juga enggak pernah tahu ya, yang penting kita sehat terus lah," lanjutnya.
Cara Raffi Ahmad Jaga Kesehatan
Rupanya tidak hanya Amy Qanita, ibunda Nagita Slavina atau yang juga mertua Raffi Ahmad, Rieta Amilia juga sempat terpapar COVID-19 satu bulan yang lalu. Kini, kondisi Rieta pun telah membaik dan sudah beraktivitas seperti biasa.