Penyanyi berusia 19 tahun itu berhasil membawa pulang penghargaan Best New Asian Artist Indonesia. Mendapatkan penghargaan itu, Tiara Andini langsung mengucap syukur atas nama Allah melalui akun Instagramnya. Ia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada orang-orang yang telah berjasa selama Tiara di dunia tarik suara.
Tiara Andini juga memberikan selamat kepada Yovie Widianto sebagai Komposer Terbaik di MAMA 2020. Penyanyi yang dikagumi Anrez Putra Adelio ini juga melakukan hal yang sama kepada Rizky Febian, pemenang Best Asian Artist Indonesia.
Perempuan asal Jember ini berharap pandemi segera berakhir agar bisa langsung datang ke Seoul, Korea Selatan dan tampil di panggung yang sama seperti idolanya, Jungkook BTS.
“Inii adalah salah satu pembuka jalan menuju mimpiku yang lebih tinggi lagi. Semoga pandemi cepat berakhir biar bisa ke Seoul langsung dan beneran sepanggung sama Jungkook. Aku janji bakal bikin karya yang lebih lebih lebih bagus lagi!,” ucapnya.
Diketahui, sebelum Tiara Andini, penyanyi yang juga jebolan Indonesian Idol, Marion Jola pernah memenangkan piala yang sama sebagai Best New Asian Artist Indonesia di 2018. Kemudian Stephanie Poetri yang populer dengan lagu I Love You 3000 menang di MAMA 2019.