Tidak disangka, Dahlia Poland memberikan reaksi bijak. Dahlia mengaku tidak akan mempermasalahkan hal tersebut. Baginya yang paling utama adalah kebahagiaan dari ketiga anaknya.
"Kebahagiaan anak yang pertama menurut aku, kalau nanti dia dewasa juga punya hak kok untuk milih kepercayaan yang mau dia anut," jawab Dahlia Poland.
Urusan Tuhan Tidak Bisa Dipaksa
Lebih lanjut, pesinetron 23 tahun ini mengatakan jika urusan hati setiap orang dengan Tuhan tidak bisa dipaksakan. Dia hanya mengaku akan bangga jika anak-anaknya tumbuh dengan sikap yang baik dan tidak merugikan orang lain.
"Karena urusan hati dengan Tuhan enggak bisa dipaksa orang lain kok. Selama anakku baik sama sesama, enggak merugikan orang lain, hidup penuh kasih. Aku jadi mamanya bahagia sekali," tandas Dahlia Poland.
Seperti diketahui, pada 2015 silam, Dahlia Poland menghebohkan publik setelah memutuskan untuk menikah muda di usia 18 tahun dengan pesinetron, Fandy Christian yang usianya terpaut 12 tahun lebih tua darinya.