“Sebelumnya aku minta maaf banget. Mungkin udah hampir 2 minggu aku udah gak upload di YouTube. Bukan karena aku gak mau atau apa. Aku udah dapat strike 2 kali. Dan hukumannya itu 14 hari tidak bisa upload sama sekali,” ungkapnya dilansir IntipSeleb dari YouTube hasanjr11 yang diunggah pada 13 November 2020.
Hasan juga memaparkan jika mendapatkan 1 strike lagi, akun YouTube-nya akan dihapus secara permanen. Oleh karena itu, ia sangat berhati-hati untuk tidak melanggar peraturan YouTube lagi.
Dianggap Unggah Konten Kekerasan
Lebih lanjut, YouTuber yang juga membuka bisnis HJR Travel ini menjelaskan alasan mengapa YouTube memberikannya dua peringatan sekaligus. Ia menjelaskan hal ini di laman Facebook karena beralasan tidak ingin terkena peringatan dan akun YouTube-nya terancam dihapus secara paksa.
HasanJr11 ternyata memposting konten yang memuat pisau tiruan dan darah palsu. Pada video pertama, pria berusia 22 tahun itu membuat pisau dari gabus. Kemudian pada video kedua, ia membuat darah palsu yang dibuat dari saus.
“Jadi dua alasan kenapa channel-ku bisa kena strike hukuman. Pertama, pisau yang terbuat dari gabus. Dan yang kedua, darah yang terbuat dari saus,” tukas HasanJr11 dilansir dari akun Facebook Hasanjr11.