Dia menanyakan apakah para netizen yang memberikan komentar sudah membaca dan memahami keseluruhan isi dari undang-undang yang menuai kontroversi itu sebelum berpendapat.
"Udah dibaca full nya? Udah paham bener?.. jangan cuma ikut2an teriak dukung atau tolak padahal baca cuma sepotong2 dan ga paham isi nya.. apalagi sampe ngotot2 an biar dibilang keren," cuit Desta, Rabu siang, 7 Oktober 2020.
Tidak disangka, cuitan mantan drummer Clubeighties ini langsung mencuri perhatian publik dan menduduki trending Twitter setelah ditanggapi lebih dari 26,7 ribu tweet. Banyak dari mereka yang justru menyindir balik Desta dan meragukannya yang juga belum tentu memahami UU Cipta Kerja tersebut.
Tak sedikit pula dari mereka yang malah menyuruh artis 43 tahun ini untuk melawak saja dan tidak ikut mengomentari hal berbau politik seperti yang dilakukannya tersebut.
"Kesel juga ya dari kemaren ngeliat 'udah baca full belom? Yg ngetwit gitu curiga belom baca juga," kata seorang netizen.
"Bacot lu, intinya point2 yang ada lebih banyak merugikan buruh!! Lu ngapain sih ngelawak aja sana, apa lu beralih jadi buzzer," sambung netizen.