IntipSeleb – Baim Wong baru-baru ini mengekspresikan kekesalannya terhadap sejumlah netizen yang mengaitkan kondisi rumah tangganya dengan film debut sutradaraannya, "Lembayung." Di tengah maraknya gosip mengenai keretakan pernikahannya dengan Paula Verhoeven, Baim Wong justru tengah disibukkan dengan aktivitasnya sebagai sutradara untuk pertama kalinya.
Namun, sejumlah pihak menuding bahwa isu rumah tangga ini hanyalah teknik marketing agar filmnya mendapat perhatian lebih.
Dituding Netizen
Salah satu komentar netizen, seperti yang diunggah di Instagram Baim Wong, menuduh bahwa masalah rumah tangga ini hanyalah strategi pemasaran.
"Udah tayang Lembayung. Ntar baru akur lagi biar filmnya laku dikejar-kejar wartawan. Jadi bikin keluarga nggak baik-baik aja. Kayaknya udah kebaca marketing film," tulis akun @willems_wongbank, mengutip unggahan Baim Wong pada Rabu, 28 Agustus 2024.
Baim Wong, yang dikenal sebagai aktor sekaligus YouTuber populer, dengan tegas menanggapi tudingan tersebut.
"Kerja keras saya jangan disangkutpautin sama keluarga. Saya doakan yang baik-baik buat kamu, sehat keluarganya dan dijauhin dari masalah," balasnya.
Pekerjaan ke Kehidupan Pribadi
Meski Baim Wong tidak secara langsung membantah atau mengonfirmasi adanya masalah dalam rumah tangganya dengan Paula Verhoeven, sikap diamnya selama beberapa bulan terakhir memicu spekulasi dari berbagai pihak. Banyak yang bertanya-tanya tentang apa yang sebenarnya terjadi di antara pasangan ini.
"Saya suka diam ga membalas kalau ada berita apapun, ada yang harus saya intropeksi diri dan ada yang memang tidak benar. Semua buat saya adalah teguran dengan cara yang beda-beda," jelas Baim Wong di salah satu unggahannya.
Baim Wong menegaskan bahwa apapun gosip yang saat ini beredar tentang pernikahannya, hal tersebut tidak seharusnya dikaitkan dengan usahanya dalam menyutradarai film. Ia menjelaskan bahwa "Lembayung" telah dikerjakan lebih dari satu tahun, jauh sebelum adanya kabar miring mengenai rumah tangganya.
Baim Wong merasa bahwa campur tangan netizen yang mengaitkan urusan pekerjaan dan pribadi ini bisa berdampak negatif pada kariernya.
"Ada pihak yang mencoba mengaitkan pekerjaan saya dengan kehidupan pribadi saya, dan itu tidak adil," ungkapnya.
"Buat saya pekerjaan yang saya cintai ini kalau dihancurkan dengan komen yang tidak benar, saya tidak bisa diam, karena bisa berkembang menjadi opini negatif yang merugikan banyak pihak, karena proses sebuah film berkaitan dengan banyak pihak, lain halnya dengan pemberitaan ke saya, kalau saya yang harus rasakan sendiri buat saya tidak masalah. Maap saya harus posting ini, takut melebar ke mana-mana," tambahnya.
Di akhir keterangannya, Baim Wong meminta doa untuk keluarganya agar selalu dalam keadaan baik dan tidak seperti yang terlihat belakangan ini.
"Saya hanya ingin yang terbaik untuk keluarga kecil saya. Mohon doanya, teman-teman," tutupnya.