Foto : The fact

Korea Selatan – Penyanyi G-Dragon dan mantan anggota BIGBANG resmi membantah sepenuhnya tuduhan penggunaan narkoba. Sebelumnya, ia menggemparkan para penggemar dengan tuduhan yang diberikannya.

Kini, secara tegas, mantan idol BIGBANG itu pun membantah. Penasaran seperti apakah informasi selengkapnya di bawah ini!

G-Dragon Membantah Tuduhan Narkoba

Foto : Harper’s Bazaar

Perwakilan hukum G-Dragon, pengacara Kim Soo-hyun dari K-One Chamber, mengatakan pada tanggal 27 Oktober bahwa dugaan tersebut tidaklah benar.

“Kami menyampaikan posisi Kwon Ji-yong mengenai berita yang tidak berdasarkan fakta yang menyebar tanpa pandang bulu akhir-akhir ini,” tulis pihak hukum G-Dragon dilansir dalam Naver pada Jumat, 27 Oktober 2023.

Melalui hal ini, G-Dragon menyatakan bahwa ia tifaklah memakai narkoba seperti dakwaan baru-baru ini.

Saya tidak pernah menggunakan narkoba dan Ini tidak ada hubungannya dengan pemberitaan tentang ‘pelanggaran Undang-Undang Pengendalian Narkotika’ yang baru-baru ini dirilis ke media,” kata G-Dragon.

Ia melanjutkan, "Namun, karena kami tahu banyak orang yang khawatir, kami akan secara aktif bekerja sama dengan penyelidikan badan investigasi dan bekerja lebih setia."

Didakwa Dugaan Narkoba

Foto : Elle

Sebelumnya, pada tanggal 25 Oktober kemarin, unit investigasi kejahatan narkoba Badan Kepolisian Incheon mendakwa G-Dragon tanpa penahanan atas tuduhan melanggar undang-undang tentang pengelolaan narkoba. Polisi yakin G-Dragon mengonsumsi obat-obatan psikotropika secara ilegal.

Pada tahun 2011, G-Dragon diselidiki oleh jaksa atas tuduhan merokok ganja di sebuah klub di Jepang. Pada saat itu, jaksa menangguhkan dakwaan G-Dragon dengan alasan bahwa ia baru pertama kali melakukan pelanggaran dan tidak banyak merokok.

Setelah itu, dia kembali didakwa menggunakan narkoba. G-Dragon, yang belum membuat pernyataan apa pun karena ia saat ini tidak memiliki agensi dan ia membuat pernyataan dua hari kemudian dengan sepenuhnya membantah tuduhan narkoba.

Dilaporkan bahwa saat menyelidiki ‘tempat hiburan berbasis keanggotaan’ di Gangnam, Seoul, polisi memperoleh pernyataan terkait narkoba G-Dragon dari Tuan A (manajer tempat hiburan tersebut). Tuan A dituduh menggunakan narkoba dengan aktor Lee Sun Kyun di rumahnya. Namun polisi mengatakan kasus Lee Sun Kyun dan G-Dragon terpisah.

Topik Terkait