Foto : Glorious Entertainment

Jo Yong Pil dikenal sebagai peramal cuaca di Pulau Jeju. Bukan tanpa sebab, pekerjaan tersebut ditekuninya karena latar kisah yang menyedihkan.

Ibu Jo Yong Pil yang bekerja menjadi haenyeo (penyelam wanita yang memanen di laut) meninggal di usia muda karena kesalahan laporan cuaca. Oleh karena itu, Jo Yong Pil bertekad untuk melindungi para tetua di Samdalri.

Kendati demikian, Jo Yong Pil juga kerap kali membuat onar hingga mendapatkan reputasi buruk karena dengan semangat melakukan penolakan katika ada informasi yang salah mengenai cuaca serta tidak takut berdebat dengan atasannya.

Kisah Asmara Ji Chang Wook di Drama Welcome to Samdalri

Foto : Berbagai Sumber

Di Samdalri, Jo Yong Pil memiliki teman masa kecil bernama Jo Sam Dal yang diperankan oleh Shin Hye Sun. Berbeda dengan Jo Yong Pil yang menetap di kampung halamannya, Jo Sam Dal memutuskan untuk merantau ke kota hingga membuat mereka berpisah.

Di Kota Seoul, Jo Sam Dal mengganti namanya menjadi Jo Eun Hye dan bekerja di industri fotografi fashion. Namun, kariernya sedang di ujung tanduk hingga membuatnya kembali ke Samdalri.

Topik Terkait