Foto : Instagram

IntipSeleb – ITZY menggelar live premiere sejam sebelum lagu Not Shy dirilis pukul 16.00 WIB pada Senin, 17 Agustus 2020. Namun sayang, terjadi keributan antara oknum penggemar ITZY dan Blackpink.

Berdasarkan pantauan IntipSeleb, ramai komentar yang membandingkan ITZY dan Blackpink. Selain itu, BTS juga ikut disebut-sebut. Enggak percaya? Yuk simak kejadiannya!

Baca juga: Lirik Lagu Not Shy - ITZY Serta Terjemahan Indonesia

Konsep lagu Not Shy – ITZY

Foto : Official poster

Ini menjadi mini album ketiga bagi grup musik yang terdiri dari Ryujin, Lia, Chaeryeong, Lia dan Yuna sejak mereka debut di tahun 2019. ITZY mencuri perhatian dengan lagu-lagu hits mereka sebelumnya seperti Wanna Be dan Dalla Dalla.

ITZY selalu menunjukan aura wanita kuat dalam setiap lagu mereka, melalui lagu Not Shy mereka mengungkapkan keberanian serta rasa percaya diri terhadap orang yang disukai.

“Ini adalah comeback ketiga sejak kami debut. Kami sangat antusias dan grogi. Not Shy memiliki konsep yang berbeda dari mini album sebelumnya IT’z Album, yang menunjukkan rasa percaya diri kami,” ungkap ITZY dilansir IntipSeleb dari Soompi pada Senin, 17 Agustus 2020.

Live Premiere lagu Not Shy

Foto : YouTube

ITZY mengadakan live premiere di YouTube satu jam sebelum lagu Not Shy dirilis. Dalam kesempatan tersebut, kelima member berbincang-bincang tentang lagu terbaru mereka serta tampil membawakan lagu Not Shy untuk pertama kali.

Namun sayang, komentar yang berlangsung sepanjang acara diramaikan dengan kemarahan MIDZY, fans ITZY terhadap oknum fans Blackpink (BLINK) hingga BTS (ARMY). Terdapat komentar yang membandingkan konsep girl crush yang diusung ITZY dan Blackpink.

MIDZY abaikan saja perkataan Blonk dan Ermy. Mari tunjukkan bahwa kita berbeda,” kata salah satu penggemar ITZY.
Kami sangat menghargai bahwa kalian adalah muti fandom tapi tolong berhenti menyebut nama grup kpop lain ketika kamu menonton ITZY Live,” ujar yang lainnya nampak kesal.
Ini adalah ITZY, bukan BTS, Blackpink, Twice atau grup kpop lainnya. Ini ITZY,” tutur fans.

ITZY, BTS, Blackpink comeback hampir bareng

Foto : Instagram/BLACKPINK/bts.bighitofficial

Diketahui, waktu comeback ITZY, BTS, dan Blackpink hanya jeda beberapa hari saja. Setelah ITZY merilis lagu Not Shy, BTS akan comeback dengan lagu bahasa Inggris pertama mereka berjudul Dynamite pada Jumat, 21 Agustus 2020. Seminggu kemudian, Blackpink akan merilis lagu comeback kolaborasi dengan Selena Gomez pada 28 Agustus 2020.

Baca juga: 5 Kontroversi Soribada Awards 2020, Blackpink dan ITZY Dibandingkan

Topik Terkait