Korea Selatan – Media sosial tengah dihebohkan dengan potret jadul Shin Seung Ho sebelum bergelut di dunia seni peran sebagai aktor.
Ternyata, dulu Shin Seung Ho pernah menjadi bodyguard grup Kpop Red Velvet. Intip selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.
Shin Seung Ho Jadi Bodyguard Red Velvet
Sosok Shin Seung Ho tentu sudah tidak asing lagi di industri entertainment Korea Selatan, terutama bagi para pecinta drama Korea.
Belum lama ini Shin Seung Ho tampil di drama D.P. Season 2 dengan beradu akting bersama Jung Hae In dan Koo Gyo Hwan.
Selain itu, Shin Seung Ho juga turut membintangi sejumlah drama diantaranya At Eighteen, Love Alarm, Alchemy of Souls, hingga Weak Hero Class 1.
Baru-baru ini, media sosial dihebohkan dengan potret Shin Seung Ho sebelum dikenal sebagai seorang aktor. Dalam potret yang berbedar tampak seorang pria dengan pakaian pengawal berdiri di belakang Joy Red Velvet dan sedang mengawasi sekitar.
Sontak saja netizen langsung menyadari bahwa itu adalah Shin Seung Ho pada masa pra-debutnya. Diketahui sebelum mulai terjun ke industri entertainment, Shin Seung Ho aktif dalam bidang olahraga.
Namun karena cedera parah, dia memutuskan untuk mengubur mimpinya di dunia olahraga dan menekuni berbagai pekerjaan di Kota Seoul, salah satunya sebagai bodyguard.
Main Film Bareng Irene Red Velvet
Selain menjadi bodyguard grup asuhan SM Entertainment tersebut, Shin Seung Ho juga pernah beradu akting dengan Irene Red Velvet dalam film Double Patty pada 2021 lalu.
Double Patty juga menjadi debut film Shin Seung Ho usai dua tahun menjejaki karier di industri seni peran.
Shin Seung Ho yang saat ini menginjak usia 28 tahun menjadi salah satu aktor muda yang diperhitungkan aktingnya dan diharapkan akan semakin bersinar lewat deretan proyek-proyek drama maupun film selanjutnya. (nes)