Foto : Soompi

Korea SelatanRM BTS dikabarkan telah menyumbangkan 100 juta won setara dengan Rp1,1 miliar kepada Korean Society of Forensic Science. RM memutuskan untuk memberikan donasi ini setelah menjalin hubungan dengan Profesor Lee Ho melalui program hiburan tvN bertajuk A Dictionary of Mysterious Human Trivia that is Useless to Know.

Donasi yang diberikan oleh RM akan digunakan untuk pelatihan bakat, penelitian akademis dan proyek peningkatan sistem forensik untuk Korean Society of Forensic Science. Penasaran seperti apakah informasinya?Yuk, intip di bawah ini.

RM BTS Donasi Untuk Korean Society of Forensic Science.

Foto : Twitter/BIGHIT_MUSIC

Melansir dari SPOTV News pada Rabu, 27 September 2023, Korean Society of Forensic Science, RM BTS telah menyumbangkan 100 juta won atau Rp1,1miliar kepada Perkumpulan Ilmu Forensik Korea, dan meminta untuk digunakan untuk melatih para ahli.

RM memutuskan untuk memberikan donasi ini setelah menjalin hubungan dengan Profesor Lee Ho dari Universitas Nasional Chonbuk melalui program hiburan tvN bertajuk A Dictionary of Mysterious Human Trivia that is Useless to Know.

Alasan RM BTS Donasi untuk Korean Society of Forensic Science.

Foto : Pinterest/Kikie

RM BTS mengatakan jika ia mendengar jika proses menjadi ilmuan forensik sangat sulit sehingga ia bersimpati karena ilmu forensik itu penting.

"Saya mendengar bahwa proses menjadi ilmuwan forensik sangat sulit. Saya bersimpati dengan pentingnya ilmu forensik dan saya dengan tulus menghormati mereka yang menapaki jalur ilmuwan forensik dengan rasa percaya diri,” kata RM BTS dilansir IntipSeleb dari SPOTV News pada Rabu, 27 September 2023.

Leader dari grup BTS ini jga akan berkontribusi untuk pelatihan dan dukungan ilmuan forensik.

“Saya akan berkontribusi sedikit untuk pelatihan dan dukungan ilmuwan forensik dan pengembangan Forensic Science Society,” tutup RM BTS.

Donasi yang diberikan oleh RM akan digunakan untuk pelatihan bakat, penelitian akademis dan proyek peningkatan sistem forensik untuk Korean Society of Forensic Science

Sementara itu Perkumpulan Ilmu Forensik Korea atau Korean Society of Forensic Science.berencana untuk menghadiahkan RM sebuah plakat penghargaan dan memberinya keanggotaan kehormatan di Perkumpulan Ilmu Forensik Korea. (hij)

Topik Terkait