Foto : Bazaar

Korea SelatanPenyanyi solo Korea Selatan, Rain akan mengadakan konser solo di Amerika Serikat untuk pertama kalinya dalam 7 tahun. Konser kali ini bertajuk STILL RAINING dan akan diadakan pada 22 November dan 25 November 2023 mendatang.

STILL RAINING akan diisi dengan berbagai panggung di mana para penggemar global dapat merasakan sejarah K-pop global, bersama dengan berbagai lagu hit dari penyanyi Rain. Lantas bagaimanakah informasinya. Yuk, intip di bawah ini.

Rain Bakal Gelar Konser di Amerika Serikat

Foto : Newsen

Melansir dari Newsen pada Kamis, 21 September 2023, Rain (Jung Ji Hoon) akan menemui penggemarnya dengan mengadakan konser solo yang bertajuk STILL RAINING pada 22 November 2023 mendatang di di Etess Arena, Atlantic City dan 25 November 2023 mendatang di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas.

Konser ini merupakan 7 tahun sejak THE SQUALL RAIN Asia Tour yang diselenggarakan pada tahun 2016 lalu. Oleh karena itu, penampilan bertajuk STILL RAINING juga membangkitkan rasa penasaran para penggemar global yang telah menantikan konser Rain.

STILL RAINING akan diisi dengan berbagai panggung di mana para penggemar global dapat merasakan sejarah K-pop global, bersama dengan berbagai lagu hit dari penyanyi Rain, yang dicintai di industri musik.

Rain Bersemangat Untuk Konser

Foto : Instagram.com/rain_oppa

Saat ini ia sedang mempersiapkan panggung yang lebih sensasional dari sebelumnya untuk menampilkan penampilan berbeda yang belum pernah dicoba sebelumnya. Tur STILL RAINING akan menjadi konser yang akan bertahan dari generasi ke generasi.

Rain mengatakan jika ia sangat bersemangat dan menantikan penampilannya melalui konser di Amerika Serikat.

“Sudah lama sejak aku bertemu penggemar K-pop Amerika di konser solo seperti ini, jadi aku sangat bersemangat dan menantikannya,“ kata Rain dilansir IntipSeleb dari Newsen pada Kamis, 21 September 2023. (bbi)

Topik Terkait