Solo – Zayyan XODIAC tampil bak pangeran ketika berada di Pura Mangkunegaran, Solo. Tak hanya memakai baju adat Jawa, Zayyan juga membawakan lagu Indonesia Pusaka.
Penasaran seperti apakah penampilan dari Zayyan XODIAC? Yuk, intip artikel di bawah ini!
Tampil di Pura Mangkunegaran
Pada Sabtu, 16 September 2023 lalu, sejumlah artis meramaikan pergelaran acara ‘Persembahan Dari Solo’. Acara ini merupakan proyek kolaborasi antara Pemerintah Kota Surakarta, Pura Mangkunegaran, dan Shopee Indonesia.
Setelah acara itu berlangsung, berbagai media sosial dihebohkan dengan penampilan dari member XODIAC, salah satunya Zayyan. Diketahui, idol group asal Korea Selatan, XODIAC menjadi salah satu pengisi suara dalam acara pagelaran Persembahan dari Solo.
Acara tersebut digelar di Pendopo Ageng Kota Solo yang berhasil mencuri perhatian publik ketika Zayyan menyanyikan lagu ‘Indonesia Pusaka’.
Diketahui, Zayyan merupakan satu-satunya member XODIAC yang berasal dari Indonesia dalam idol group tersebut. Melalui acara itu, Zayyan terlihat menggunakan beskap hitam yang dipadukan dengan kain batik serta boots berwarna putih.
Usut punya usut, XODIAC menjadi idol grup yang di undang oleh Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka untuk tampil di acara tersebut. Sebelum bernyanyi, Zayyan berjalan diiringi oleh beberapa penari dan memberikan gestur permohonan izin untuk tampil ke arah Pura Mangkunegara.
Setelah itu, Zayyan maju ke arah depan pendopo dan langsung menyanyikan lagu Indonesia Pusaka di depan hadapan tamu undangan yang hadir. Setelah membawakan lagu Indonesia Pusaka, Zayyan dengan penyanyi wanita dan
penari kembali ke belakang area acara diiringi dengan lantunan gamelan.
Sementara itu, Zayyan bersama kedua member lainnya mereka menampilkan lagu ‘Special Love’.
Ramai Komentar Warganet
Video itu pun sontak saja mencuri perhatian warganet. Banyak netizen yang terpukau dengan penampilan dan suara emas dari Zayyan XODIAC.
“Mukanya zayyan koreanable bgttt,” tulis salah satu warganet dilansir dalam Tiktok @putrisudali pada Selasa, 19 September 2023.
“Walaupun rezekinya gak di indonesia tapi dia dikenal diberbagai negara,” ungkap warganet lain.
“Zayyan disini bak pangeran-pangeran gitu,” timpal warganet berikutnya.
“Ganteng banget Zayyan vibesnya bak pangeran keraton,” tambah warganet selanjutnya.
“Merinding dan nangis pas nonton ini,” komentar netter.