Foto : Instgaram/lalalalisa_m

"Perpanjangan kontrak saat ini sedang dibahas,” ungkap agensi Lisa BLACKPINK dilansir dalam Naver pada 15 September 2023.

Sayangnya, meski YG telah memberikan pernyataan resmi, rumor Lisa tidak memperbarui kontraknya pun masih menjadi pembahasan. Rumor terus beredar bahwa Lisa telah ditawari uang kontrak puluhan miliar won oleh agensi lain dan bahwa dia telah menolak tawaran YG Entertainment.

Namun pada tanggal 15, YG Entertainment sekali lagi menekankan, "Kami sedang mendiskusikan pembaruan kontrak Lisa. Rumor tersebut belum dikonfirmasi secara resmi."

Prestasi BLACKPINK

Sementara itu, masih belum jelas apakah anggota yang tersisa, kecuali Lisa, akan memperbarui kontrak mereka. Grup Blackpink kembali meraih kesuksesan sebagai artis musik global tahun ini.

BLACKPINK menjadi girl grup K-pop pertama yang mencapai #1 di chart Billboard 200 dan #1 di UK Official Album Chart Top 100 dengan album penuh kedua tahun ini 'THE ALBUM'.

Topik Terkait