Lee So Yeon
Pernikahan Lee So Yeon hanya bertahan selama tiga tahun. Dia dipersunting oleh pengusaha Choi Jae Sung pada 2015 silam. Baru seumur jagung, keduanya memutuskan untuk bercerai bulan Mei 2018 karena alasan perbedaan sifat.
Menyandang status janda, lantas tidak menghentikan langkah Lee So Yeon untuk terus menjajal berbagai peran dalam setiap drama yang dibintanginya. Pasca bercerai, sang aktris sempat didaulat menjadi karakter utama di drama MBC bertajuk Blessing of the Sea (2019).
Song Hye Kyo
Setelah dua kali terlibat cinta lokasi, Song Hye Kyo menikah dengan lawan mainnya dalam drama Descendants of The Sun, Song Joong Ki pada tahun 2017. Dengan bersatunya dua selebriti top Korea ini, kabar bahagia tersebut sempat menghebohkan jagat dunia.
Namun sayang, karena perbedaan kepribadian, Song Joong Ki melayangkan gugatan cerai terhadap Song Hye Kyo di pertengahan tahun 2019. Resmi menjanda, sang aktris lantas memutuskan untuk rehat dari industri hiburan dengan tidak mengambil proyek akting apa pun.
Eits, lalu dari manakah pemasukan Song Hye Kyo selama ini? Tenang saja guys. Aktris kelahiran 1981 tersebut telah dikontrak oleh sederet brand ternama yang menjadikannya sebagai ambassador. Jadi meskipun tidak membintangi drama atau film, mantan kekasih Hyun Bin ini tetap saja terdaftar dalam jajaran selebriti Korea paling kaya raya.