Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Jun Ji Hyun dan Seo Ye Ji menjadi aktris beruntung yang pernah beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam drama. Aktor asuhan Gold Medalist tersebut membintangi drama populer SBS My Love From The Star tahun 2013 silam dan kini didaulat menjadi pemeran utama dalam tvN It’s Okay Not To Be Okay.

Baca Juga: Netflix Buka Suara Soal Jun Ji Hyun Bintangi Kingsom Season 3

Karakter yang diperankan oleh Jun Ji Hyun dan Seo Ye Ji sama-sama berkepribadian kuat dan agresif, sementara Kim Soo Hyun cenderung lebih kalem mampu mengendalikan emosinya. Lantas seperti apa sih perbandingan antar mereka? Yuk simak ulasannya dalam artikel di bawah ini yang telah dirangkum oleh tim IntipSeleb!

Peran Jun Ji Hyun dan Seo Ye Ji Ketika Jadi ‘Pasangan’ Kim Soo Hyun

Foto : Berbagai Sumber

Kilas balik ke tahun 2013, Jun Ji Hyun didaulat menjadi pasangan Kim Soo Hyun dalam drama romantis-supernatural bertajuk My Love From The Star. Dalam drama tersebut, aktris kelahiran 1981 ini memerankan karakter ikonik bernama Cheon Song Yi. Dia diceritakan jatuh cinta dengan sosok alien, yang juga merupakan manajernya, Do Min Joon (Kim Soo Hyun).

Cheon Song Yi sendiri merupakan aktris terkenal tapi popularitasnya mendadak merosot karena terlibat dalam sebuah skandal. Nantinya, dia juga akan diincar oleh seorang psikopat. 

Berselang tujuh tahun, kini Kim Soo Hyun beradu akting dengan aktris yang bernaung di agensi yang sama dengannya, Seo Ye Ji. Aktris 30 tahun tersebut berperan sebagai Go Moon Young, seorang penulis cerita anak yang mengidap gangguan kepribadian anti-sosial. Ia dipertemukan dengan perawat di bangsal psikiatri bernama Moon Kang Tae (Kim Soo Hyun). 

Keduanya seolah telah ditakdirkan untuk bersama, karena saling kenal sejak kecil. Lebih mirisnya, baik Go Moon Young dan Moon Kang Tae sama-sama punya trauma yang kerap menghantui mereka hingga dewasa.

Perbedaan Sifat

Foto : Berbagai Sumber

Jika membandingkan sifat dari karakter yang diperankan oleh Jun Ji Hyun dan Seo Ye Ji ketika beradu akting dengan Kim Soo Hyun, bisa dikatakan sangat berbeda jauh. Peran Cheon Song Yi sendiri memang angkuh, karena dia merupakan aktris papan atas yang bergelimang harta.

Meski demikian, dia termasuk tipe wanita ceplas-ceplos, tidak takut untuk menyuarakan pendapatnya. Selain itu, sosoknya juga ceria, humoris, dan selalu bisa membuat orang-orang di sekitar tertawa akan tingkah lakunya. 

Cheon Song Yi sangat sayang kepada keluarganya, yang terdiri dari seorang ibu dan adik laki-laki. Sudah kaya raya, dia tidak pernah menelantarkan orang-orang yang dicintainya itu. Tapi sayang, kebahagiaan Cheon Song Yi membuat banyak orang iri, sampai-sampai ada yang berniat untuk mencelakakannya. 

Hal berbeda justru ditampilkan oleh Seo Ye Ji saat berperan sebagai Go Moon Young. Sejak lahir, dia tergolong ‘berbeda’ karena telah mengidap gangguan kesehatan mental bernama ASPD (Antisocial Personality Disorder). Hal ini juga dibarengi karena dirinya punya trauma masa lalu terhadap sang ayah dan ibunya. 

Tumbuh dewasa, Go Moon Young menjadi sosok yang dingin dan kerap melakukan tindakan menyimpang tanpa memikirkan konsekuensinya. Karena gangguan kepribadian anti-sosial itu membuatnya sulit untuk mengenali perasaan dalam dirinya. Dia tidak tahu bagaimana menginterpretasi perasaan senang, sedih, marah, dan lain-lain. 

Sama-Sama Punya Kekurangan

Foto : Berbagai Sumber

Lantas dalam drama My Love From The Star (2013), karakter Jun Ji Hyun sempat mengalami titik terendah dalam hidup ketika image-nya sebagai aktris dicap jelek oleh publik. Melewati masa-masa sulit, sosok Kim Soo Hyun lah yang membuat hari-hari Cheon Seong Yi menjadi lebih berwarna. Walaupun dia kerap mengalami hal-hal supernatural ketika bersama Do Min Joon. 

Karakter Seo Ye Ji juga memiliki kekurangan, karena dia pernah mengalami trauma masa kecil yang berdampak buruk pada kesehatan mentalnya. Untungnya, Go Moon Young dipertemukan dengan Moon Kang Tae, yang mampu mengobati sedikit rasa sakitnya. 

Berpenampilan Mewah

Foto : Berbagai Sumber

Salah satu persamaan antara karakter Jun Ji Hyun dan Seo Ye Ji dalam drama yang dibintangi adalah gaya busana mereka. Yup, keduanya gemar berpenampilan mewah dengan balutan fashion elegan.

Karena Cheon Seong Yi adalah seorang aktris, tentu saja dia dituntut untuk terus tampil stylish. Karakter Jun Ji Hyun ini seringkali mengenakan busana mahal, dan tidak pernah melupakan kacamata hitamnya agar sulit dikenali publik.

Walaupun berprofesi sebagai penulis cerita anak, bukan berarti karakter Seo Ye Ji tampil biasa-biasa saja. Justru dalam berbagai kesempatan, Go Moon Young kerap memadupadankan berbagai outfit yang memancarkan aura bak putri kerajaan. 

Kisah Cinta Tidak Terduga

Foto : Berbagai Sumber

Terakhir adalah kisah cinta terduga antara karakter Jun Ji Hyun dan Seo Ye Ji dalam drama ketika dipasangkan dengan Kim Soo Hyun. Benih-benih cinta antara Jun Ji Hyun dan Kim Soo Hyun mulai tumbuh karena kedekatan hubungan mereka sebagai tetangga dan artis-manajer. Siapa sangka, perlahan karakter Do Min Joon seolah bertanggung jawab atas keselamatan Cheon Seong Yi yang seringkali terancam.

Berbeda dengan kisah cinta tidak terduga antara Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji. Keduanya hidup dengan status sosial berbeda, namun sama-sama memiliki trauma masa lalu. Namun takdir kerap mempertemukan mereka. Karakter Moon Kang Tae hadir untuk menyembuhkan luka Go Moon Young, begitu pula sebaliknya. Moon Kang Tae adalah pria yang kurang mendapat kasih sayang, dan kehadiran Go Moon Young selalu bisa membuatnya keluar dari zona nyaman.

Baca Juga: IU vs Seo Ye Ji, Adu Peran hingga Gaya Busana dalam Drama 

Kalau kamu, lebih suka chemistry antara Kim Soo Hyun dengan Jun Ji Hyun atau Seo Ye Ji nih guys?

Topik Terkait