Foto : HanCinema

Korea Selatan – Film Secret Zoo menjadi salah satu tayangan bergenre komedi asal Korea Selatan yang populer di kalangan penonton.

Diperankan oleh Ahn Jae Hong, Kang Sora, hingga Jeon Yeo Bin, film Secret Zoo memperlihatkan aksi tidak terduga para pegawai kebun binatang ketika perusahaan mereka terancam bangkrut.

Film Secret Zoo cocok untuk ditonton bersama keluarga untuk mengisi akhir pekan. Dengan itu, berikut IntipSeleb rangkum sinopsis dan link nonton film Secret Zoo lengkap dengan subtitle bahasa Indonesia, scroll yuk!

Sinopsis Film Secret Zoo

Foto : HanCinema

Secret Zoo merupakan film garapan sutradara Son Jae Gon, yang sebelumnya memimpin proyek film The Man Who Saw Too Much (2000), My Scary Girl (2006), dan Villain and Widow (2010).

Dirilis perdana pada Januari 2020, film Secret Zoo menyoroti kisah Pengaara Tae Soo (Ahn Jae Hong) yang mengambil aluh posisi sebagai direktur kebun binatang.

Namun, hewan di kebun binatang yang dipimpinnya telah dijual dan tidak ada yang tersisa karena mengalami kebangkrutan.

Untuk kembali menjalani fungsi kebun binatang, dia mulai merencanakan sebuah proyek yang mana para pegawai harus mengenakan pakaian binatang dan bertindak seperti binatang.

Bertransformasi menjadi binatang dengan memakai kostum, para pegawai kebun binatang itu melakukan tindakan tidak terduga yang sering kali membuat kaget pengunjung.

Hal itu justru membuat kebun binatang menjadi viral di media sosial dan semakin banyak yang penasaran dengan para binatang yang dipelihara. Lantas, bagaimana kelanjutan nasib para pegawai kebun binatang yang dipimpin Tae Soo?

Link Nonton Film Secret Zoo dengan Subtitle Bahasa Indonesia

Foto : HanCinema

Secret Zoo merupakan film yang diadaptasi dari komik web berjudul Haechijiana karya Hun, yang dipublis perdana pada 2011 silam.

Sementara itu, aksi di luar nalar para pegawai kebun binatang dalam film Secret Zoo dapat disaksikan lengkap disertai subtitle bahasa Indonesia dengan meng-klik link di sini.

Topik Terkait