Foto : Twitter.com/nctsmtown_dream

NCT Dream merupakan boy group di bawah asuhan SM Entertainment yang melakukan debut pada tahun 2016 lalu. Beranggotakan para remaja yang berusia antara 14-17 tahun saat mereka debut dengan single bertajuk Chewing Gum, NCT Dream awalnya memiliki sistem kelulusan dan bukan merupakan sub unit tetap dari NCT.

Secara khusus, sistem awal NCT Dream menuntut member yang telah berusia 19 tahun harus mengalami kelulusan dan meninggalkan grup, dan anggota muda baru akan ditambahkan.

Karena dukungan para penggemar, SM Entertainment akhirnya mengumumkan menghapus sistem kelulusan untuk grup NCT Dream pada tahun 2020, dan mengembalikan Mark ke dalam grup. Dengan begitu NCT Dream akan kembali berpromosi dengan tujuh anggota.

Pada tahun 2021 lalu, Mark melakukan comeback pertamanya bersama NCT Dream setelah ia lulus pada tahun 2018. Kembalinya Mark menjadi bagian dari NCT Dream sukses membuat grup mereka meraih kesuksesan yang besar dan semakin dicintai para penggemar. (bbi)

Topik Terkait