Aktris kelahiran 1990 ini pun mengatakan bahwa angka 1 juta penonton terasa seperti 10 juta penonton, mengingat film #ALIVE tayang di tengah pandemi virus corona. Sebelumnya, industri perfilman sempat lumpuh dengan tidak adanya perilisan film di bioskop selama beberapa bulan terakhir.
“Saat keadaan dunia seperti sekarang ini, 1 juta benar-benar 10 juta. Pasti sulit untuk memutuskan pergi ke bioskop, jadi terima kasih telah menontonnya. Sejujurnya, aku sangat khawatir. Lebih dari kesuksesan film ini, kesehatan masyarakat adalah prioritas. Terima kasih telah menonton sambil mengikuti protokol kesehatan,” kata Park Shin Hye, dikutip dari Soompi pada Jumat, 3 Juli 2020.
Park Shin Hye Bagikan Cerita Lucu Di Balik Syuting Film #ALIVE
Kemudian, Park Shin Hye membagikan cerita lucu di balik layar film #ALIVE. Disebutkan bahwa penata rias untuk film ini adalah make-up artist yang sama dengan yang mengerjakan serial Netflix Kingdom. Seperti diketahui, keduanya sama-sama mengusung tema zombie.
“Ketika sedang syuting, jelas ada waktu untuk makan dan beristirahat. Ada saat di mana aku berbalik dan berteriak karena lupa bahwa kami semua sedang syuting bersama. Ada banyak momen di lokasi syuting yang membuatku terkejut dan lengah,” ceritanya.