Foto : Twitter/TelevisionAcademy

Korea Selatan – Baru-baru ini, Dispatch merilis berita jika aktor Korea Selatan Lee Jung Jae adalah orang yang diduga mempromosikan TOP BIGBANG untuk menjadi cast di Squid Game season 2.

Dengan cepat Netflix dan Artist Company selaku agensi dari Lee Jung Jae membantah terkait kabar tersebut. Penasaran seperti apakah informasinya? Yuk, cek di bawah ini.

Klarifikasi Netflix dan Agensi Lee Jung Jae

Netflix membantah laporan bahwa aktor Lee Jung Jae terlibat dalam penampilan di Season 2 Squid Game' oleh TOP (Choi Seung Hyun), mantan anggota grup Big Bang. Netflix mengatakan bahwa pemilihan pemain dipilih oleh sutradara, penulis dan perusahaan produksi.

"Pemilihan aktor untuk karya Netflix dibuat oleh pencipta seperti sutradara, penulis dan perusahaan produksi sesuai dengan niat kreatif mereka,” kata Netflix dilansir IntipSeleb dari Starnews pada Kamis, 29 Juni 2023.

Artist Company selaku agensi Lee Jung Jae juga membantah rumor tentang sang aktor terlibat dalam casting Squid Game season 2 dan menegaskan bahwa casting merupakan hak sutradara dan perusahaan produksi.

"Beberapa laporan bahwa aktor Lee Jung Jae terlibat dalam casting Season 2 dari 'Squid Game' tidak benar. Casting sebuah karya adalah hak sutradara dan perusahaan produksi," tegas Artist Company.

Artist Company juga mengatakan karena banyak aktor yang berminat untuk tampil dalam Squid Game 2, casting diputuskan melalui audisi

“Dengan banyak aktor yang memilii minat dan bekerja keras untuk tampil di acara itu, kami tahu lebih dari siapa pun bahwa itu diputuskan melalui audisi,” tutup Artist Company.

TOP Masuk Daftar Pemain Squid Game Season 2

Sebelumnya di hari yang sama, Netflix mengungkapkan casting tambahan untuk Season 2 dari Squid Game dan kontroversi muncul karena Top dari Big Bang dimasukkan dalam daftar pemain.

Ini adalah pertama kalinya dalam 9 tahun TOP berakting dalam film Korea sejak Tazza - God's Hand pada tahun 2014, dan TOP memiliki catatan narkoba akan muncul dalam Squid Game Season 2 mendapatkan perhatian dunia.

Sementara itu, di Squid Game Season 2 nantikan pemirsa akan melihat aksi dari pemain seperti Lee Jung Jae, Lee Byung Hun, Wi Ha Joon, dan Gong Yoo, yang muncul di Squid Game Season 1.

Serta terdapat pemain baru seperti Im Si Wan, Kang Haneul, Park Seong Hoon, Yang Dong Geun, Lee Jin Wook, Choi Seung Hyun (TOP), Lee David, Park Gyu Young, Cho Yuri, Won Jian. Sementara itu dilaporkan bahwa syuting dijadwalkan akan dimulai pada paruh kedua tahun 2023 ini.​(prl).

Topik Terkait