Foto : Berbagai Sumber

Korea Selatan – Baru-baru ini, drama Genie, Earth yang dibintangi Eunji Apink dan Lee Sang Yeob dikabarkan dibatalkan. Laporan itu menyebutkan bahwa drama Genie, Earth telah batal proses produksi.

Tak lama setelah laporan, produser Genie, Earth langsung memberikan respons. Seperti apa? Berikut artikelnya!

Bantah romor soal batal produksi


Berbagai Sumber

Produser Genie, Earth telah membantah rumor pembatalan proses produksi drama yang dibintangi Lee Sang Yeob dan Eunji Apink.

"Ada artikel tentang produksi yang berantakan, tapi itu tidak benar. Kami saat ini sedang menegosiasikan program siaran," ucap produser Genie, Earth dilansir dari Entertain Naver pada 21 Juni 2023.

"Memang benar kami awalnya berencana untuk menegosiasikan program siaran untuk drama tersebut setelah difilmkan sebagai serial pra-produksi. Namun, ada perubahan jadwal, jadi kami menegosiasikan program siaran terlebih dahulu. Bukan berarti produksi dibatalkan," tambahnya.

Tentang drama Genie, Earth

Genie, Earth bercerita tentang mantan jaksa Kyu Tae yang secara tidak sengaja memperoleh kekuatan supranatural dari materi alien, yang berperan melawan kekuatan jahat yang mencoba menguasai dunia. Awalnya, dikenal sebagai 'Hero', judulnya kemudian diubah menjadi 'Genie, Earth'.

Drama Genie, Earth akan memadukan unsur fantasi, romansa, aksi, dan komedi.

Dalam drama ini, Lee Sang Yeob berperan sebagai Oh Kyu Tae, dia adalah seorang mantan jaksa yang saat ini sedang menganggur.

Dia menghadapi titik balik dalam hidupnya yang putus asa setelah berkomunikasi dengan makhluk tak dikenal. Lalu Jung Eunji, akan berperan sebagai Yoo Ye Joo, mantan instruktur pasukan khusus anti-terorisme yang menjadi petugas polisi setempat yang membantu Oh Kyu Tae menyelamatkan dunia.

Topik Terkait