Korea Selatan – Baru-baru ini, heboh soal Kim Jaejoong mendapat karangan bunga dari SM Entertainment untuk perayaan agensi baru yang dibentuk oleh artis tersebut. Beberapa hari setelahnya, iNKODE, nama agensi yang baru dibentuk Kim Jaejoong pun akhirnya buka suara.
Mau tahu selengkapnya? Yuk, cek selengkapnya di bawah ini!
iNKODE buka suara soal karangan bunga yang dikirim SM Entertainment
Pada 15 Juni, upacara pembukaan iNKODE Entertainment yang didirikan Kim Jaejoong mantan anggota TVXQ telah diadakan dengan meriah. Sederet karangan bunga dari orang-orang terkenal juga telah dikirim ke perusahaan Kim Jaejoong. Bahkan, G-Dragon, Heechul, dan pihak dari agensi HYBE Labels, JYP Entertainment, hingga Pledis Entertainment memberikan ucapan selamat.
Tak hanya itu, SM Entertainment, mantan agensi Kim Jaejoong juga dilaporkan mengirim karangan bunga sebagai ucapan selamat.Karena mantan agensi, hal itu tentunya menarik perhatian publik dan heboh diperbincangkan.
Masa kelam antara Kim Jaejoong dan SM Entertainment juga dulunya menjadi pemberitaan hangat, setelah gugatan yang dilayangkan mantan anggota TVXQ tersebut.
Mengenai hal itu, iNKODE akhirnya memberikan klarifikasi supaya tidak salah paham.
"Perwakilan iNKODE, Noh Hyun Tae adalah mantan manajer di SM Entertainment, jadi mereka mengirimkan karangan bunga ucapa selamat pada upacara pembukaan kami," kata iNKODE dalam pernyataan tertulis.
Kim Jaejoong dan SM sudah damai
Dalam pernyataan selanjutnya, iNKODE juga menegaskan bahwa perselisihan antara Kim Jaejoong dan SM sudah selesai sejak lama, sehingga tidak ada kaitannya dengan hal itu.
"Gugatan kontrak eksklusif antara Kim Jaejoong dan SM Entertainment telah berakhir sejak lama, jadi tidak ada relevansinya antara keduanya," tutupnya.