Foto : Dok. aespa

Fans khawatir Ningning, yang hampir tidak bisa melihat dengan satu mata, akan semakin parah lantaran bermain air bersama fansnya. Pada acara Waterbomb sebelumnya, beberapa artis mengeluh kesakitan setelah ditembak di muka oleh senjata air dari penonton. Selama pertunjukan, Jeon Soyeon (G)I-DLE juga meminta, “Tolong jangan tembak mataku.”

Bintang tamu Waterbomb Seoul 2023


Sumber: Waterbomb Seoul 2023

Pada tanggal 5 Juni, Waterbomb Seoul 2023 (selanjutnya disebut sebagai “Waterbomb”) meluncurkan jajarannya. Waterbomb dijadwalkan akan digelar di Auxiliary Stadium di Kompleks Olahraga Jamsil dari tanggal 23 hingga 25 Juni.

Sejauh ini, lineup Waterbom Seoul ada STAYC, Kwon Eunbi, Zico, Woo Won Jae, Coogie, Ash Island, Swings, Sik-K, Haon dan BTOB akan muncul pada tanggal 23 Juni, sementara Jay Park, Jessi, Camo, Loco, Gray, Yugyeom, PH-1, Leellamarz, Zior Park, dan Oh My Girl akan muncul pada tanggal 24 Juni.

BIG Naughty, Simon Dominic, Lee Young Ji, DPR LIVE, HyunA, Bibi, dan aespa akan tampil pada tanggal 25 Juni.

Sementara itu, Waterbomb adalah festival musik dan bertema air terbesar di Korea. Acara ini menawarkan berbagai pertunjukan untuk penonton sambil berendam di air dingin di musim panas. Secara khusus, penonton dapat menembakkan air ke arah artis.

Topik Terkait