IntipSeleb – Lee Sung Kyung, Yoo Seung Ho, dan Kim Go Eun menjadi tiga artis Korea yang rela menaikkan berat badan demi tuntutan peran. Tidak bisa dipungkiri, ini merupakan bentuk pengorbanan para aktor dan aktris yang dituntut profesional ketika sudah menerima tawaran proyek akting.
Baca Juga: 10 Artis Korea Debut Akting di Usia Tua, Kim Tae Ri hingga Jung Hae In
Bagi sebagian aktor dan aktris, hal ini cukup menyulitkan karena mereka harus berusaha ekstra untuk menaikkan berat badan. Terlebih lagi, penampilan mereka akan berubah drastis dan rawan menuai kritikan dari publik.
Dirangkum oleh IntipSeleb, tujuh nama aktor dan aktris Korea yang akan dibahas dalam artikel ini rela menaikkan berat badan dan sukses mendalami peran masing-masing dengan sangat baik. Siapa sajakah mereka? Simak ulasannya di bawah ini yuk!
Lee Sung Kyung
Pertama adalah Lee Sung Kyung. Seorang model yang banting setir menjadi aktris ini awalnya dikenal punya tubuh langsing. Namun, artis asuhan YG Entertainment tersebut diminta menambah bobot badan demi perannya sebagai Kim Bok Joo dalam drama Weightlifting Fairy Kim Bok Joo yang tayang tahun 2016 silam.
Kala itu, Lee Sung Kyung didaulat memerankan karakter utama yang merupakan seorang mahasiswi atlet angkat beban. Guna memaksimalkan peran Kim Bok Joo, aktris kelahiran 1990 ini rela menaikkan berat badan hingga lima kilogram. Tentu penampilannya berubah drastis. Pipinya menjadi lebih besar dan begitu menggemaskan.
Di balik tubuhnya yang kuat, Kim Bok Joo memiliki hati yang sangat rapuh dan polos. Lewat drama ini juga, Lee Sung Kyung beradu akting dengan Nam Joo Hyuk. Keduanya terlibat cinlok alias cinta lokasi, tapi sayang hubungan mereka harus kandas di tengah jalan.
Yoo Seung Ho
Yoo Seung Ho belum lama ini melakukan comeback ke layar kaca lewat drama tvN bertajuk Memorist. Beradu akting dengan Lee Se Young, penampilan sang aktor sudah dinantikan oleh para penggemar sejak drama terakhirnya, My Strange Hero, yang mengudara tahun 2019 silam.
Berperan sebagai seorang detektif bernama Dong Baek, perubahan fisik Yoo Seung Ho di drama ini sempat dikritik karena dia terlihat lebih gemuk dibanding sebelumnya. Kala itu, aktor 26 tahun tersebut menerima banyak komentar body-shaming dari K-Netz.
Akhirnya, Yoo Seung Ho menanggapi ujaran kebencian itu melalui Instagram Story lewat akun pribadinya. Disebutkan bahwa dia memang menaikkan berat badan demi tuntutan peran. Memainkan karakter sebagai polisi atau detektif, sudah menjadi kewajiban bagi sang aktor untuk mengubah penampilan fisiknya agar tampak lebih atletis.
Go Ara
Go Ara juga harus menaikkan berat badannya hingga 9 kilogram saat membintangi drama populer Reply 1994 yang tayang tahun 2013 silam. Kala itu, sang aktris memainkan karakter utama bernama Sung Na Jung.
Dalam sebuah wawancara, Go Ara sempat menceritakan kronologi sutradara Shin Won Ho memintanya untuk menaikkan berat badan demi perannya di drama Reply 1994. Tidak berpikir panjang, sang aktris langsung mengiyakan tawaran tersebut.
“Sutradara bertanya kepadaku, apakah tidak apa-apa bagiku ‘merusak’ image-ku sendiri (yang dikenal kurus). Dan aku langsung mengatakan bahwa aku sudah siap,” kata Go Ara.
Selain menambah berat badannya, Go Ara juga rela memotong rambutnya sendiri dengan model bop, “Sang sutradara kerap memintaku untuk menaikkan berat badan. Kala itu, aku hanya bisa menambah 4 kilogram. Tapi karena Sung Na Jung punya nafsu makan yang tinggi, berat badanku bisa naik hingga 9 kilogram,” lanjutnya.
Ahn Jae Hyun
Mantan suami Ku Hye Sun juga diminta menambah massa tubuh agar sesuai dengan perannya di drama The Beauty Inside (2018). Ahn Jae Hyun sendiri berperan sebagai Ryu Eun Ho, seorang pria yang ingin menjadi pendeta Katolik. Dalam drama ini, ia beradu akting dengan Seo Hyun Jin serta Lee Da Hee.
Karena rahang Ahn Jae Hyun begitu tajam, sutradara drama memintanya untuk menaikkan berat badan agar pipinya terlihat lebih tembem. Benar saja, penampilan aktor kelahiran 1987 itu di drama The Beauty Inside sempat viral dan digilai oleh kaum hawa.
Kim Go Eun
Lawan main Lee Min Ho di drama The King: Eternal Monarch ini selalu totalitas dalam mendalami setiap perannya. Tidak hanya pandai mengatur emosi, Kim Go Eun juga rela menaikkan berat badan agar sesuai dengan karakter yang akan dibintangi.
Dalam film Sunset in My Hometown (2018), Kim Go Eun dikabarkan naik berat badan hingga 8 kilogram demi perannya sebagai Seon Mi. Sebenarnya, sang sutradara tidak meminta sang aktris untuk melakukan hal demikian. Ini merupakan keinginan Kim Go Eun sendiri.
“Aku merasa jika berat badanku bertambah, justru akan membantuku dalam menciptakan image seorang gadis bernama Seon Mi. Untungnya, sutradara menyukai ide itu, jadi semuanya berjalan lancar,” ungkap Kim Go Eun.
Joo Ji Hoon
Pada tahun 2014, Joo Ji Hoon membintangi film layar lebar bertajuk Confession atau Good Friends bersama Ji Sung dan Lee Kwang Soo. Memainkan karakter bernama In Chul, sang aktor melakukan transformasi besar-besaran dengan menaikkan berat badan hingga 10 kilogram agar semakin cocok dengan perannya itu.
“(Karakter) In Chul bekerja di perusahaan asuransi, jadi dia memiliki penampilan yang keren. Tapi dia diceritakan agak gemuk. Maka dari itu, aku sengaja menaikkan berat badan hingga 10 kilogram untuk film ini,” kata Joo Ji Hoon dalam konferensi pers film.
Tae Won Seok
Terakhir adalah Tae Won Seok. Dari jajaran aktor dan aktris yang dibahas dalam artikel ini, bintang drama The Player, tersebut sukses menaikkan berat badan hingga 30 kilogram demi perannya sebagai Do Jin Woong.
Tahun 2018 lalu, Tae Won Seok membintangi drama produksi OCN tersebut bersama Song Seung Heon, Krystal f(x), serta Lee Si Un. Ia berperan sebagai petinju dan punya otot yang kekar. Agar cocok dengan karakternya, aktor kelahiran 1989 ini rutin berolahraga untuk menambah massa otot sekaligus berat badannya. Kerja kerasnya pun terbayar, yang mana Tae Won Seok tampil mengesankan dalam drama The Player.