IntipSeleb Korea – Girlband Billlie baru-baru ini akan menjalankan promosi debut Jepang pada tanggal 17 Mei mendatang. Untuk promosi, grup tersebut akan melakukan fansign.
Namun, Moon Sua dikatakan akan kembali absen dari aktifitas grup. Simak di bawah ini selengkapnya.
Moon Sua Absen dari Debut Jepang Billlie
Sejalan dengan perilisan album debut Jepang, Billlie akan menjalankan promoosi berupa pemotretan, fan signing, hingga pameran gambar. Namun, pada hari ini, pada tanggal 11 Mei 2023, Mystic Story sebagai agensi dari girlband Billlie mengatakan jika Moon Sua akan absen dari debut Jepang girlband tersebut.
Agensi mengatakan jika nantinya Billlie akan promosi debut Jepang dengan hanya 6 member saja tanpa Moon Sua Billlie, yakni Haram, Haruna, Sheon, Siyoon, Suhyeon dan Tsuki.
“Mulai perilisan album debut Jepang pada 17 Mei, Moon Sua tidak akan menghadiri promosi album Jepang yang dijadwalkan. Jadwal promosi akan dilakukan dengan 6 anggota: Haram, Haruna, Sheon, Siyoon, Suhyeon dan Tsuki,” pengumuman dari Mystic Story, agensi Billlie, dilansir dari Ten Asia pada 11 Mei 2023.
Menyusul perilisan single debut Jepang, Billlie akan mengadakan showcase debut mereka “What is your B?” di Zepp DiverCity Tokyo pada tanggal 20 Mei dan bertemu dengan penggemar di Jepang. Judul lagu single debut Jepang grup tersebut adalah "GingaMingaYo” yang dinobatkan sebagai Lagu KPop terbaik tahun 2022 oleh Time, Nylon dan Billboard.
Moon Sua Absen Sejak Pemakaman Moonbin ASTRO
Moon Sua yang merupakan adik kandung dari Moonbin ASTRO vakum sejenak dari aktifitas grupnya usai kabar kematian sang kakak. Agensinya mengucapkan terima kasih kepada penggemar atas dukungan kepada idol tersebut.
“Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para penggemar yang telah menunjukkan dukungan dan cinta yang luar biasa selama mempromosikan mini album keempat Billlie,” kata agensi Moon Sua Billlie. (bbi)