Foto : VAST Entertainment

IntipSeleb Korea Park Eun Bin dinobatkan sebagai penerima penghargaan utama atau Daesang di Baeksang Arts Awards ke-59 tahun 2023.

Menyusul momen tersebut, netizen kembali menyoroti sosok Hyun Bin yang hingga saat ini masih menjadi satu-satunya aktor penerima Daesang dari ajang penghargaan bergengsi tersebut. Berikut selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

Hyun Bin Jadi Satu-satunya Aktor Penerima Daesang

Foto : VAST Entertainment

Pada 28 April 2023 lalu, Park Eun Bin menerima Daesang dari Baeksang Arts Awards ke-59 atas perannya di drama Extraordinary Attorney Woo.

Tidak hanya dari kalangan selebriti, setiap tahunnya Daesang juga diberikan untuk penulis skenario, sutradara, hingga presenter.

Sebelum Park Eun Bin, deretan aktris yang sukses memboyong Daesang yakni ada Go Hyun Jung, Kim Hee Ae, dan Kim Hye Ja, hingga Jun Ji Hyun.

Hyun Bin pernah membawa pulang Daesang dari Baeksang Arts Awards pada tahun 2011 silam, yang membuatnya tercatat sebagai satu-satunya aktor penerima penghargaan tersebut sampai saat ini.

Suami dari Son Ye Jin tersebut mendapat Daesang atas perannya di drama Secret Garden yang beradu akting bersama Ha Ji Won.

Drama Secret Garden juga menjadi salah satu proyek yang mendongkrak namanya di kancah global. Maka tak heran, Hyun Bin mendapat balasan yang setimpal atas kerja kerasnya tersebut.

Proyek Terbaru Hyun Bin

Foto : bean82925/twitter

Sementara itu di tahun ini, Hyun Bin baru saja merilis film terbarunya bertajuk The Point Men yang didasari pada kisah nyata penculikan warga negara Korea Selatan di Timur Tengah.

Hyun Bin juga terlibat dalam film Harbin yang dibintanginya bersama Park Jung Min serta Jeon Yeo Bin, yang dijadwalkan tayang di tahun 2023 ini.

Topik Terkait