IntipSeleb Korea – Suga BTS perdana tampil dengan tur solonya di Amerika Serikat. Dalam tur pertamanya beberapa lagu yang akan menjadi lagu atau seatlist di konser ke depannya.
Lantas, apa saja lagu-lagu yang akan dibawakan oleh Suga BTS di konser ‘Agust D’? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Seatlist Agust D Tour
Suga BTS telah merilis tiga album Agust D. Dalam album-album yang telah dirilisnya itu, Suga BTS akan membawakan beberapa lagu di konsernya.
Berikut ini seatlist Suga BTS untuk ‘Agust D Tour. Yuk, catat!
1. Haegeum
2. Daechwita
3. Agust D
4. give it to me
5. Seesaw (Acoustic)
6. SDL
7. People
8. People Pt.2
9. Moonlight
10. Burn It
11. Interlude: Shadow
12. BTS Cypher Pt.3
13. BTS Cypher 4
14. UGH!
15. 땡 (Ddaeng)
16. HUH?!
17. Life Goes On
18. Snooze
19. Polar Night
20. AMYGDALA
21. D-DAY
22. Intro: Never Mind
23. The Last
Suga BTS Nangis di Panggung Konser
Suga BTS memakai nama Agust D karena menggunakan alter egonya untuk mengekspresikan cerita dan emosi yang lebih berat daripada yang biasanya. Suga baru merilis album D-DAY dan ada satu lagu yang menceritakan perjuangannya yakni ‘AMYGDALA’.
Dalam lagu itu, liriknya menceritakan cedera bahu traumatis yang terjadi setelah Suga ditabrak mobil saat melakukan pekerjaan pengirimannya sebagai trainee. Pada saat itu, Suga memberi tahu sesama anggota dan perusahaannya bahwa dia telah jatuh dari tangga, tidak ingin melewatkan kesempatan untuk debut.
Rapper BTS ini juga mengungkapkan saat-saat emosional dan memilukan yang dia alami secara diam-diam, termasuk operasi jantung ibunya dan diagnosis kanker hati ayahnya. Rasa sakitnya itu disalurkan dalam lagu tersebut.
Alhasil ketika tampil di panggung yang kecil dengan kobaran api (menandakan emosi), Suga bernyanyi dan tampak menangis. Bahkan Suga juga berbaring di atas panggung dan digotong oleh penari karena dia tetap tidak bergerak ketika usai menyanyikan lagu ‘AMYGDALA’. (bbi)