Tagar tersebut diharapkan dapat membantu mengusut kematian George Floyd yang dinilai sangat tidak adil. Lebih dari itu, kampanye tersebut juga dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang isu rasisme yang masih melekat.
Sejumlah selebriti menunjukkan dukungan mereka terhadap isu rasisme ini, termasuk para idola Kpop yang pernah tinggal di Amerika Serikat, yakni Denise Secret Number. Seperti diketahui, mantan trainee YG Entertainment tersebut lahir dan besar di Negeri Paman Sam sebelum mengejar mimpinya ke Korea Selatan.
Baru-baru ini, Denise memanfaatkan akun Instagram pribadinya yang telah memiliki lebih dari 190 ribu pengikut untuk menyebarkan isu rasisme #BlackLivesMatter. Melalui Instagram Story, artis asuhan Vine Entertainment ini mengunggah tiga postingan berbeda.
Pada postingan pertama, Denise mengunggah foto tangan berkulit terang dan gelap sambil menuliskan caption, “Gunakan suaramu. Berbicaralah untuk mereka yang tidak bisa,” katanya. Kemudian pada unggahan kedua, ia memposting foto mendiang George Floyd diikuti dengan tulisan, “Hal semacam ini seharusnya tidak terjadi lagi,”.
Terakhir, perempuan berusia 19 tahun ini meminta para penggemar melakukan donasi demi membantu orang-orang yang terancam nyawanya di Amerika Serikat, “Inilah cara kalian agar mendapat mengambil tindakan juga. Tolong berdonasi dan lakukan apa saja untuk membantu,” tulis Denise.