Foto : Www.instagram.com/itsrossa910

Seperti diketahui, Jaemin dan Jeno sempat melakukan kegiatan sosial di Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat pada Mei 2019 lalu. Dua personil NCT Dream tersebut membantu anak-anak kurang beruntung untuk menjalani pekerjaan sehari-hari mereka. Mulai dari mencuci baju di pinggir kali hingga mencari sampah. 

Jeno mengaku bersyukur karena mendapat pembelajaran berharga dari pengalaman tersebut. Hal ini diutarakan dirinya berada di atas panggung Konser Korean Wave 2019, “Waktu itu, kami datang ke Indonesia terus ketemu dengan teman-teman yang lain. Kami senang bisa lihat kondisi Indonesia dan terlibat (langsung). Karena melakukan kegiatan itu, saya jadi banyak belajar dan menjalani hari-hari terbaik dalam hidup saya. Waktu itu kan saya cuman berdua sama Jeno, tapi sekarang kami datang ke Indonesia secara full team, aku sangat bersyukur,” pungkasnya. 

NCT Dream: Aku Cinta Indonesia, Mantul!

Di sela-sela wawancara, Zara JKT48 meminta para member NCT Dream mengucapkan kalimat “Aku cinta Indonesia, mantul!” dalam bahasa Indonesia. Dibantu Lee Jeong Hoon, mereka dengan fasih menyerukan kalimat tersebut. 

"Aku cinta Indonesia, mantul!”, ucap keenam personil bersamaan. 

Lakukan Aegyo

Topik Terkait