Foto : Soompi

IntipSeleb – Hyun Bin dan Song Joong Ki merupakan dua aktor ternama Korea Selatan yang menjadi idaman banyak wanita. Paras tampan keduanya sukses membius jutaan pasang mata yang melihatnya. Hal tersebut juga diimbangi dengan kemampuan akting luar biasa yang mereka miliki.

Hampir setiap drama yang dibintangi keduanya menuai kesuksesan. Seperti Crash Landing On You (2019) yang dibintangi Hyun Bin. Setiap minggunya, drama tersebut ramai diperbincangkan. Bahkan banyak artis Indonesia halu yang mengedit foto mereka bersanding dengan Hyun Bin. Sementara serial Descendants of the Sun (2016) yang mana mendapuk Song Joong Ki sebagai pemeran utama, juga menjadi drama sukses dengan berbagai pengharagaan.

Sama-sama tampan di usia 30-an, Hyun Bin dan Song Joong Ki berhasil menjadi idola masyarakat, tidak hanya di Korea, tapi juga di negara Asia lainnya, termasuk Indonesia. Setuju? Dirangkum oleh tim IntipSeleb, berikut adalah komparasi antara sosok Hyun Bin dan Song Joong Ki. Apa perbedaan dan kesamaan dari dua aktor ganteng ini?

Baca juga: 9 Aktor Digosipkan Pacari Song Hye Kyo, Terbaru Balikan sama Hyun Bin

Riwayat Keluarga

Sumber foto: Berbagai Sumber

Song Joong Ki yang lahir di Daejeon pada 19 September 1985 ini, sejak kecil merupakan anak yang pemalu. Hal ini pun membuat orangtuanya memasukkan Joong Ki ke kelas seni peran untuk meningkatkan interaksi sosialnya. Aktor 34 tahun ini adalah anak kedua dari tiga bersaudara. Dia memiliki kakak laki-laki dan adik perempuan bernama Song Seul Ki yang berusia tujuh tahun lebih muda darinya.

Berbeda dari Song Joong Ki yang menggunakan nama asli di dunia entertainment, Hyun Bin ternyata hanyalah nama panggungnya aktor 37 tahun ini. Hyun Bin yang lahir di Seoul pada 25 September 1982 ini memiliki nama asli Kim Tae Pyung. Sayangnya, Hyun Bin tidak terbuka soal keluarganya. Dia hanya dikabarkan memiliki satu kakak laki-laki.​Hyun Bin kecil diceritakan sebagai pribadi yang pendiam. Tapi dia senang bermain menjadi detektif bersama saudaranya. Hal itu karena dia terlalu sering menonton serial TV maupun film bertema detektif. Tidak heran, Hyun Bin dewasa lebih sering bermain dalam produksi bergenre action.

Latar Pendidikan

Sumber foto: Berbagai Sumber

Joong Ki terbilang sebagai anak muda cerdas. Sejak masa sekolah, dia selalu mendapatkan nilai yang sempurna. Tidak hanya itu, dia juga pernah menjadi perwakilan kota Daejeon dalam ajang National Games untuk olahraga skating sebanyak tiga kali. Setelah lulus SMA, Song Joong Ki melanjutkan pendidikannya di Universitas Sungkyunkwan, dan berhasil meraih gelar sarjana jurusan Ekonomi Bisnis.

Sementara Hyun Bin yang sejak SMA sudah bergabung dengan klub teater di sekolahnya, memutuskan untuk fokus ke dunia akting hingga mengambil jurusan seni teater di Chung Ang University. Tidak berhenti sampai disitu, Hyun Bin juga melanjutkan pendidikannya di universitas yang sama dan meraih gelar master.

Awal Karier

Sumber foto: Berbagai Sumber

Song Joong Ki memulai kariernya lewat drama Frozen Flower (2008) yang dibintangi Jo In Sung dan Song Ji Hyo. Joong Ki memainkan pemeran pendukung sebagai salah satu prajurit istana. Sedangkan Hyun Bin, saat masih di bangku SMA yang kala itu sedang bersepeda bersama temannya ditawari oleh seorang talent manager.

Hyun Bin pun terus berjuang untuk mendapat peran lewat beberapa audisi. Sampai akhirnya mendapat beberapa peran kecil, termasuk di serial Bodyguard pada tahun 2003. Akting Hyun Bin yang di atas rata-rata sangat populer di kalangan para produser kala itu. Hyun Bin semakin mencuri perhatian publik berkat aktingnya di drama Korea berjudul My Name Is Kim Sam Soon tahun 2005 silam.

Genre Drama yang Dibintangi

Sumber foto: Soompi

Kedua aktor bersinar Korea Selatan ini terbilang berbeda dalam hal genre drama ataupun film yang mereka bintangi, meski sama-sama pernah berperan sebagai tentara. Song Joong Ki lebih sering memainkan drama bergenre melodrama seperti drama terakhirnya berjudul Arthdal Chronicles (2019).

Sementara Hyun Bin lebih sering terlibat dalam produksi bergenre action atau kejahatan. Tapi Hyun Bin juga beberapa kali terlibat di drama romcom atau romantis-komedi. Seperti penampilannya dalam Secret Garden (2010) bersama Ha Ji Won dan yang terbaru Crash Landing On You (2019) bersama Son Ye Jin. Sebelum itu, Hyun Bin juga menuai kesuksesan lewat drama Memories of the Alhambra (2019) bersama Park Shin Hye.

Baca juga: Song Hye Kyo vs Son Ye Jin, Adu Karier hingga Asmara dengan Hyun Bin

Image di Mata Publik

Sumber foto: Berbagai Sumber

Song Joong Ki dan Hyun Bin punya image yang tidak jauh berbeda satu sama lain. Di depan kamera, keduanya memiliki pembawaan yang tenang dan juga cool. Tapi tampaknya, Hyun Bin lebih tertutup soal kehidupan pribadinya. Pasalnya, dia terbilang tidak pernah muncul di variety show sehingga penggemar jarang melihat karakter aslinya selain dalam drama.

Sementara Song Joong Ki dikenal memiliki pergaulan yang luas dengan sesama aktor seperti Jo In Sung, Lee Kwang Soo hingga D.O EXO. Dia juga sempat menjadi anggota tetap di Running Man dari tahun 2010 hingga 2011, sebelum akhirnya memutuskan mundur untuk fokus pada karier aktingnya. Joong Ki juga dikenal memiliki sifat ceria. Dia sering melontarkan guyonan meskipun jayus dan bercanda dengan lawan bicaranya.

Prestasi Internasional

Sumber foto: Berbagai Sumber

Song Joong Ki menggambarkan tahun 2012 sebagai tahun fenomenal dalam kariernya. Dimana, film yang dibintanginya, Werewolf Boy diputar di Festival Film Internasional Toronto. Film melodrama itu juga menjadi yang paling sukses sepanjang masa dengan lebih dari 7 juta tiket yang terjual.

Satu tahun sebelumnya, Hyun Bin meraih kesuksesan lewat film berjudul Late Autumn (2011). Drama berbahasa Inggris yang merupakan remake dari film Korea Lama itu memecahkan rekor di China sebagai drama Korea terlaris. Drama itu juga yang mengantarkan Hyun Bin berjalan di karpet merah Festival Film Internasional Berlin ke-61. Pengalaman itu pun dianggap sebagai pengalaman terbaik dalam hidupnya.

Drama Comeback Setelah Wamil

Sumber foto: Soompi

Setelah lama vakum karena ikut wajib militer dan dibebaskan pada 26 Mei 2015, Joong Ki kembali dan langsung naik daun gara-gara main Descendants of the Sun bareng Song Hye Kyo. Drama ini meraih rating 41,6 persen dan menjadi yang tertinggi di Korea. Tidak hanya itu saja, drama itu juga sukses menyapu bersih penghargaan di Negeri Gingseng. Song Joong Ki berhasil membawa pulang piala Aktor Terpopuler di ajang Baeksang Arts Awards.

Sementara itu, setelah menuai kesuksesan lewat drama Secret Garden, Hyun Bin memutuskan untuk memulai wajib militer di akhir tahun 2010. Dia pun membuat bangga karena berhasil bergabung dalam pasukan Marinir Angkatan Laut yang dikenal sangat berat. Karena prestasinya, Hyun Bin pun ditunjuk sebagai Duta Diplomasi Pertahanan Nasional dan melakukan kunjungan ke berbagai negara termasuk Indonesia.

Tapi kesuksesan itu tidak dibarengi dengan karya yang menjadi tanda comeback-nya di dunia hiburan. Karier Hyun Bin di dunia akting setelah wamil terbilang naik turun. Terbukti beberapa film dan serial yang dirilisnya kurang sukses di pasaran, seperti film kolosal The Fatal Encounter (2014) dan serial Hyde, Jekyll, Me (2015).

Kisah Asmara

Sumber foto: Berbagai Sumber

Song Joong Ki merupakan salah satu aktor yang tertutup soal asmara. Jarang terdengar Joong Ki mengumumkan hubungannya ke publik. Dia sempat beberapa kali dikabarkan berkencan dengan lawan mainnya, mulai dari Song Ji Hyo sampai Park Bo Young, namun kabar itu langsung dengan tegas dibantahnya. Tapi dalam sebuah wawancara tahun 2012, dia pernah mengaku habis putus dari pacar yang telah mendampinginya selama dua tahun.

Hal ini berbeda dari Hyun Bin, yang diketahui beberapa kali mengumumkan kisah cintanya. Hyun Bin beberapa kali memacari aktris cantik. Pacar pertamanya adalah Hwang Ji Hyun. Mereka bertemu dan langsung berpacaran di tahun 200. Setelahnya dengan Song Hye Kyo dan yang terakhir pada 2016, Hyun Bin mengkonfirmasi hubungannya dengan Kang So Ra. Tapi kurang dari satu tahun, hubungan mereka kandas di tengah jalan.

Hubungan dengan Song Hye Kyo

Sumber foto: Berbagai Sumber

Kedua aktor itu juga sama-sama pernah terlibat dengan Song Hye Kyo. Seperti diketahui, Song Joong Ki berhasil menaklukkan hati Hye Kyo dan membawanya ke pelaminan pada 31 Oktober 2017 lalu. Tapi rumah tangga mereka tidak bertahan lama yakni kurang dari dua tahun. Keduanya resmi bercerai pada Juli 2019.

Sementara Hyun Bin pernah mengisi hati sang aktris setelah terlibat cinta lokasi usai membintangi drama Worlds Within tahun 2008 silam. Dua tahun setelahnya, Hyun Bin mengakui hubungan spesialnya dengan Song Hye Kyo. Namun sayangnya, jalinan cinta mereka kandas setelah dua tahun bersama. Tepat di momen Hyun Bin berangkat wamil, keduanya dikonfirmasi putus.

Tapi belakangan, kisah cinta Song Hye Kyo dan Hyun Bin kembali bersama. Kedua bintang Korea Selatan ini dikabarkan kembali menjalin hubungan setelah Song Hye Kyo ketahuan membagikan foto dengan pemandangan yang sama dengan lokasi syuting iklan Hyun Bin dan mengenakan kalung dengan inisial nama mereka. Meski sudah ramai diperbincangkan, kedua agensi belum memberikan jawaban tentang hubungan Hyun Bin dan Song Hye Kyo.

Baca juga: Perjalanan Cinta Hyun Bin-Song Hye Kyo, Kini Dikabarkan Balikan

Topik Terkait