IntipSeleb Korea – Baru-baru ini, Seungyoon WINNER atau pemilik nama asli Kang Seung Yoon, secara resmi membuka pameran pertamanya. Pameran itu menjadi momen perdana Seungyoon WINNER sebagai seorang fotografer.
Dapat dukungan dari sederet idol KPop, begini momen Seungyoon WINNER dikirimi hadiah dari teman dekatnya. Yuk, langsung cek selengkapnya di bawah ini!
Jennie BLACKPINK kirim dukungan untuk Seungyoon WINNER
Pada 23 Maret, Seungyoon WINNER mengunggah beberapa foto di akan Instagram pribadinya sebagai tanda resmi bahwa dia telah membuka pameran foto. Tak hanya sekadar membagikan foto, Seungyoon WINNER juga membubuhkan caption sebagai keterangan foto.
"Saya dengan tulus mempersiapkan pameran ini, bahkan memperhatikan lirik musik yang diputar di ruang pameran. Saya ingin sekali menerima cinta dan dukungan kalian," tulis Seungyoon WINNER dalam akun Instagram pribadinya.
Saat memberikan pengumuman resmi, Seungyoon WINNER mendapat ucapan selamat dari rekan-rekan kerja di industri KPop. Nam Woo Hyun INFINITE, Lee Ji Hyuk, dan aktor Choi Hyun Wook langsung mengunjungi pemeran Seungyoon sehari sebelumnya. Mereka bahkan meninggalkan pesan dan foto ucapan selamatm.
Selain teman-tean Seungyoon, Jennnie BLACKPINK juga ikut mengirimkan bunga sebagai dukungan dan ucapan selamat. Seungyoon WINNER langsung mengucapkan terima kasih dan mengunggahnya ke Story Instagram pribadinya.
"Selamat atas pemeran - JN," tulis Jennie BLACKPINK dalam kartu ucapan yang ditempelkan di bunga.
Seungyoon WINNER juga sempat memberikan dukungan untuk BLACKPINK
Sebelumnya, Seungyoon WINNER juga menghadiri salah satu konser BLACKPINK 'BORN PINK WORLD TOUR'. Sesama artis YG Entertainment, Seungyoon WINNER menunjukkan dukungan kepada Jennie bahkan sempat berfoto bersama ketiga anggota lainnya.
Sementara itu, pemeran foto Seungyoon WINNER yang bertajuk Flexibel itu akan dibuka hingga 19 April. (jra)