IntipSeleb Korea – Beberapa bulan lalu, Han Ga In dikabarkan akan memulai aktivitasnya di dunia hiburan lewat variety show. Tak lama setelah itu, Han Ga In akhirnya dikonfirmasi menjadi bintang utama di acara variety show JTBC, Day Without Hands.
Sayangnya, comeback Han Ga In itu tidak menarik hati penggemarnya. Berikut selengkapnya!
Rating variety show yang dibintangi Han Ga In hanya 0 Persen
Pada 2 Maret, seorang pejabat dari program hiburan JTBC, Day Without Hands membuat laporan kepada media Korea, Newsen. Hal itu mengenai variety show Day Without Hands yang dibintangi Han Ga In akan berakhir pada 14 Maret. Acara tersebut diputuskan berakhir dengan episode 15 karena ratingnya yang hanya 0 persen.
“Musim pertama ‘Day Without Hands’ akan berakhir pada 14 Maret dengan episode 15,” ucap tim produksi JTBC kepada Newsen pada Rabu, 2 Maret 2023.
Day Without Hands adalah program yang berisi kisah hidup warga yang memutuskan untuk pindah, memimpikan awal yang baru di tempat yang asing. Komedian Shin Dong Yeop dan aktris Han Ga In memimpin acara tersebut sebagai MC.
Rating pemirsa acara Day Without Hands hanya mencapai 0 persen. Bahkan sejak penayangan pertama hingga episode kelima, rating yang diperoleh untuk acara tersebut tetap 0 persen. Padahal, sejak Han Ga In diumumkan akan comeback, banyak publik yang begitu antusias di komunitas online.
Episode terakhir dari Day Without Hands dijadwalkan tayang pada 14 Maret pukul 22.30 KST.
Tentang Han Ga In
Drama terakhir Han Ga In sejak memilih hiatus adalah Mistress di tahun 2018. Drama itu juga menjadi comeback pertama setelah 6 tahun rehat karena fokus mengurs anak-anak.
Pasalnya, Han Ga In sudah menikah dengan aktor Yeon Jeong Hoon yang berusia 4 tahun lebih tua. Pernikahan mereka berlangsung pada tahun 2005. Selang beberapa tahun, pernikahannya dengan Yeon Jeong Hoon akhirnya dikaruniai satu putra dan satu putri.
Drama yang membuat nama Han Ga In berhasil meraih puncak ketenaran adalah The Moon Embracing The Sun (2012). Kala itu, Han Ga In perankan karakter Heo Yeon Wool.
Tak hanya drama, Han Ga In juga tampil di film layar lebar. Saat itu, Han Ga In terlibat dalam film Architecture 101 dan Once Upen A Time in High School.
Saat ini, setelah memutuskan untuk hiatus selama 3 tahun, banyak penggemar mengharpkan munculnya Han Ga In di sebuah drama atau pun film layar lebar. (jra)