Foto : Instagram/uarmyhope

IntipSeleb Korea – HYBE telah mengumumkan bahwa J-Hope mejadi anggota kedua yang akan melakukan wajib militernya. J-Hope BTS bahkan mengaku tak mau menunda wajib militernya.

Pengumuman wajib militer J-Hope BTS itu telah menarik perhatian para fans, ARMY (fandom BTS). Begini reaksi ARMY di forum online. Yuk, langsung cek selengkapnya di bawah ini!

Fans mengaku sangat terkejut pengumuman wajib militer J-Hope BTS

Foto : Twitter/MnetMAMA

Meski HYBE belum merilis informasi detail mengenai wajib militer J-Hope BTS, fans tetap memberikan reaksi yang tak terduga di forum online. Di forum online, fans kebanyakan kaget karena awalnya menduga bahwa Suga yang menjadi anggota kedua yang akan melakukan wajib militernya.

"Aku tidak menyangka J-Hope akan menjadi yang berikutnya (setelah Jin)," tulis seorang netizen di forum online.

Setelah keterkejutan itu, fans pun mengklaim bahwa mungkin karena riwayat kesehatan Suga yang membuatnya belum berpotensi memenuhi syarat sebagai agen layanan seosial. Meski demikian, fans tetap mendukung dan menaikkan tagar #UNTIL WE MEET AGAIN sebagai kesiapan mereka untuk menyaksikan J-Hope wajib militer.

"Sinar matahariku, harap aman," ucap fans.
"Bagaimana jia dia pergi bersama RM," kata fans dengan khawatir.
"Tolong pergi dan sebarkan virus bahagiamu bahkan di militer," pungkas fans.
"Jaga dirimu," pinta fans.
"Aku masih belum terbiasa dengan hal ini," tutur fans.

Terkait wajib militer J-Hope BTS

Foto : Allkpop

Setelah Jin BTS, J-Hope BTS adalah member kedua yang akan masuk wajib militer. Hal tersebut diumumkan langsung oleh BIGHIT Music pada hari ini, Minggu, 26 Februari 2023.

BIGHIT Music mengungkap jika J-Hope baru memulai proses daftar wajib militer. Ia juga telah menghentikan penundaan pendaftaran wamil.

“Halo. Ini BIGHIT Music, Kami ingin memberi tahu penggemar kami bahwa j-hope telah memulai proses pendaftaran militer dengan mengajukan penghentian penundaan pendaftarannya," tulis BIGHIT Entertainment dilansir dari Weverse pada 27 Februari 2023.

Sementara itu, untuk tanggal pasti J-Hope masuk wajib militer belum ditetapkan. Pihak agensi mengatakan pembaruan jadwal selanjutnya akan diumumkan segera.

Topik Terkait