Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb Korea – Pada 16 Februari lalu, ibu Lee Da In, Kyeon Mi Ri, ternyata melakukan wawancara bersama media Korea soal kasus penipuan dan penggelapan yang dilakukan suaminya. Wawancara itu untuk membersihkan latar belakang keluarga dan tidak merusak citra Lee Seung Gi.

Sayangnya, netizen Korea malah memberikan reaksi yang bernada kesal dan geram. Berikut selengkapnya!

Netizen Korea tetap percaya bahwa kekayaan keluarga Kyeon Mi Ri berasal dari penipuan dan penggelapan

Foto : Berbagai Sumber

Wawancara Kyeon Mi Ri bersama media ternyata tidak membuat netizen Korea berhenti menghujat dan mengkritik kekayaannya. Sadisnya, netizen Korea bahkan menyeret Lee Seung Gi.

Dalam komentar-komentar netizen Korea di komunitas online, mereka mengulik satu per satu pernyataan Kyeon Mi Ri kepada media. Bahkan, masalah tv yang diakui beli E Mart dengan harga murah pun, netizen tidak percaya.

"Bisakah dia kembali ke lubang 6 lantainya dan tidak pernah keluar lagi... Dia dan keluarganya dan juga Lee Seung Gi," komentar netizen.
"Jadi pengacaranya menyuruhnya untuk bertindak seperti orang biasa dan mengatakan bahwa mereka membeli TV di E Mart. Tapi tidak ada yang punya masalah dengan TV sejak awal? Itu fakta bahwa dia memiliki ruang tamu di kamarnya??" lanjut netizen.
"Dia rupanya melakukan wawancara untuk membantu citra Lee Seung Gi yang memburuk tapi dia hanya membuatnya begitu jelas seperti apa keluarga bodoh yang dia nikahi lol," lanjut netizen lainnya.

"Tidak ada yang memintamu keluar ahjumma," tutur netizen lainnya.
"Selamat, kamu telah berhasil mengubah citra Lee Seung Gi menjadi salah satu yang terburuk di industri ini," ucap netizen.
"Kamu tidak bisa hidup dikelilingi oleh kekayaan kotor dan berharap tiba-tiba mendapatkan simpati publik!" timpal lainnya.
"Jika kamu membiarkannya, Lee Seung Gi mungkin menemukan cara untuk menyelamatkan setidaknya citranya sendiri. Tapi sekarang, kemungkinan itu juga hilang," kesal netizen dengan bantahan Kyeon Mi Ri.
"Sekali lagi, keserakahan manusia tidak mengenal batas," tegas netizen.

Bantahan Kyeon Mi Ri

Foto : Berbagai Sumber

Baru-baru ini, Kyeon Mi Ri melakukan wawancara eksklusif bersama pengacaranya bersama para media Korea. Wawancara itu berlangsung pada 16 Februari. Dalam wawancaranya, Kyeon Mi Ri mengklarifikasi detail seputar kasus penggelapan peertama suaminya.

"Keluarga kami tidak mendapat keuntungan melalui uang dari gugatan itu. Uang itu dimiliki oleh perusahaan, dan tidak ada jumlah yang digunakan oleh keluarga saya,” kata Kyeon Mi Ri dikutip melalui Daum pada Jumat, 17 Februari 2023.

Mengenai gugatan penggelapan kedua yang sedang berlangsung, Kyeong Mi Ri menyatakan, "Tuduhan bahwa keluarga kami menerbitkan saham baru, kemudian menjual saham tersebut untuk mendapatkan keuntungan, berbeda dari kebenaran. Pengadilan akan memutuskan apakah keluarga saya benar atau tidak bersalah."

Selanjutnya, mengenai keterlibatannya di masa lalu dengan perusahaan pemasaran JU Group, Kyeon Mi Ri berkata, "Saya juga menjadi korban dari insiden itu. Saya berinvestasi dalam jumlah yang signifikan di perusahaan itu, tetapi mereka tidak akan membayar saya kembali kecuali saya berpartisipasi dalam acara mereka.”

Topik Terkait